Walimpong, (Humas Bone) - Asesmen Akhir Semester (AAS) ini merupakan salah satu bentuk evaluasi yang dilaksanakan oleh satuan pendidikan dengan tujuan untuk mengetahui daya serap peserta didik pada semua kompetensi dasar pada mata pelajaran tertentu yang telah dipelajari selama satu semester guna mendapatkan nilai pencapaian kompetensi lulusan yang baik.
Pelaksanaan asesmen tersebut diikuti oleh seluruh peserta didik kelas I-VI secara tatap muka dan tertulis yang berlangsung selama sepekan yaitu 27 November sampai dengan 04 Desember 2023 kemudian dilanjut ujian praktik selama dua hari yaitu 05-06 Desember 2023.
Terlihat ditengah-tengah lapangan usai pelaksanaan upacara bendera merah putih, Anwar selaku kepala MIN 6 Bone memberikan arahan-arahan kepada peserta didik sebelum masuk ke kelas masing-masing.
Di antara kelas-kelas tersebut ada dua kelas menggunakan kurikulum merdeka diantaranya kelas I dan IV, selain itu menggunakan kurikulum 2013 sebagai dasar pembelajarannya. Soal AAS ini dibuat langsung oleh masing-masing guru kelas dan guru bidang studi sesuai dengan mata pelajaran yang diajarkan.
Pelaksanaan asesmen tersebut berlangsung dengan aman, tertib dan lancar dikarenakan semangat dan antusias siswa dalam mengerjakan ujian untuk mendapat nilai terbaik. Hasil dari Asesmen ini menjadi salah satu dasar bagi guru untuk menghitung nilai rapor peserta didik. (Widia/Ahdi)