Sinjai Borong (Humas Sinjai) – Sebagai salah satu upaya untuk melatih serta meningkatkan kedisiplinan peserta didik, Madrasah Ibtidayah Negeri (MIN) 3 Sinjai menggelar shalat Dhuhur berjamaah,Rabu (2/3/2022).
Pelaksanaan shalat dzuhur berjamaah ini digelar pertama kali setelah diberlakukan PTM full pasca diberhentikan sementara karena wabah Covid-19. Seluruh peserta didik MIN 3 Sinjai ikuti prosesi pelaksanaan shalat dhuhur berjamaah di mushalla Madrasah ini. Adapun yang bertindak sebagai imam shalat siang ini adalah Dirgam Ibadurrahman (Kelas V).
Salah seorang tendik pendamping Suhrah menjelaskan bahwa shalat dzuhur adalah salah satu shalat wajib yang merupakan suatu kewajiban bagi umat muslim diseluruh dunia. Shalat wajib itu sendiri akan lebih besar pahalanya apabila dilaksanakan secara berjamaah, tandasnya.
Suhrah juga mengingatkan kepada peserta didik agar rutin melaksanakan shalat wajib lima waktu dan jangan melaksanakan shalat karena keterpaksaan melainkan harus dengan niat yang tulus karena Allah Ta’ala.
Sementara itu, Kepala MIN 3 Sinjai Masna Intan mengatakan kedisiplinan, akhlak , moral dan etika merupakan pangkal pendidikan kepribadian yang harus diperhatikan secara khusus. Salah satunya memulai pembiasaan ibadah sehari hari yaitu shalat dhuhur berjamaah, ujarnya.
Lebih lanjut dirinya berharap dengan pembiasaan shalat dzuhur ini, peserta didik akan mengerti bahwa shalat merupakan keharusan bagi setiap orang muslim dan banyak keutaamaan dalam shalat berjamaah salah satunya meluaskan silaturahmi dan sarana mendisiplinkan diri, tandas Kamad MIN 3 ini. (A.Q/Arf)