Sinjai Utara (Humas Sinjai) – Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 2 Sinjai melangsungkan pertemuan bersama seluruh stake holder madrasah, Rabu (9/2/2022) siang. Pertemuan itu mengagendakan pembahasan terkait rencana pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) secara penuh tanpa sesi.
Bertempat diruang guru madrasah, pertemuan tersebut dipandu langsung oleh Kepala MIN 2, Hasiah. Seluruh pendidik dan tenaga kependidikan madrasah hadir untuk mendengarkan dan memberikan masukan terkait rencana PTM tanpa sesi  yang akan mulai diberlakukan pada awal pekan depan.
Hasiah menjelaskan bahwa beberapa hari sebelumnya, dirinya telah mengikuti pertemuan di Kantor Kemenag Sinjai. Dan pada pertemuan itu pihak Kemenag Sinjai memberikan peluang kepada seluruh Satuan Kerja Madrasah untuk memilih model PTM yang akan diberlakukan,â€Kita diberikan peluang untuk memilih, apakah memberlakukan PTM secara penuh atau tetap memberlakukan sesi-sesi,†tandasnya.
Lebih lanjut ia menyampaikan terkait ketentuan yang harus dipenuhi jika memberlakukan PTM secara penuh yaitu dengan memberlakukan penerapan protokol kesehatan secara total diantaranya adalah seluruh warga madrasah baik peserta didik terlebih lagi pendidik wajib menggunakan masker dalam segala aktifitas dimadrasah mulai saat memasuki gerbang  hingga waktu pulang.
Ia juga mewanti-wanti jikalau nantinya dalam pemberlakuan PTM secara penuh dan tiba-tiba ada pendidik yang kedapatan oleh tim satgas penaggulangan covid tidak menggunakan masker maka bisa saja pemberlakuan PTM tersebut dibatalkan. Olehnya itu Hasiah menghimbau seluruh Pendidik dan Tenaga Kependidikan untuk selalu menggunakan masker.
Pada pertemuan tersebut seluruh peserta sepakat untuk menyelenggarakan PTM secara menyeluruh, dan sebagai tindak lanjutnya pihak MIN 2 berencana mengundang perwakilan orang tua peserta didik untuk mensosialisasikan rencana PTM yang telah disepakatinya. (Myl/Arf)