MI DARUL ULUM BERPAKAIAN BATIK MELAKSANAKAN UPACARA BENDERA

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Jalanjang, (MI Darul Ulum) - Hari Batik Nasional adalah hari perayaan nasional Indonesia untuk memperingati ditetapkannya batik sebagai Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawi (Masterpieces of the Oral and Intangible Heritage of Humanity) pada 2 Oktober 2009 oleh UNESCO. Pada tanggal ini, beragam lapisan masyarakat dari pejabat pemerintah dan pegawai BUMN hingga pelajar disarankan untuk mengenakan batik.

Pemilihan Hari Batik Nasional pada 2 Oktober berdasarkan keputusan UNESCO yaitu Badan PBB yang membidangi Pendidikan, Ilmu Pengetahuan, dan Kebudayaan, yang secara resmi mengakui batik Indonesia sebagai warisan budaya dunia. UNESCO memasukkan batik dalam Daftar Representatif Budaya Tak benda Warisan Manusia. Pengakuan terhadap batik merupakan pengakuan internasional terhadap budaya Indonesia.

Madrasah Ibtidaiyah Darul Ulum Jalanjang tidak mau ketinggalan dalam peringatan Hari Batik Nasional ini. Dalam pelaksanaan Upacara Bendera kali ini, berbeda dengan pelaksanaan Upacara bendera seperti biasanya. Kalau biasanya berpakaian Keki, hari ini Seluruh guru dan sebahagian peserta didik di Madrasah ini berpakaian batik. Apa lagi sebelumx ada seruan dari Bapak KASUBAG TU KEMENAG Kab. Bulukumba bahwa semua guru dan pegawai, berpakaian batik besok (02/10).

"Aswb. Yth. Seluruh ASN dan Non ASN lingkup kemenag (Kantor, KUA, Madrasah, prjabat fungsional penyuluh, penghulu dan JFU ut memakai pakaian batik besok 2 oktober 2017 sebagai hari batik Nasional. Wslm an. Kepala Kasubag TU". Himbaunya di media sosial.(dir/arf)


Daerah LAINNYA