Humas As'adiyah Galung Beru

Meski Libur, Kegiatan Bersih-Bersih Di PP. As’adiyah Galung Beru Tetap Berjalan

Terpantau Humas, Pembina dan siswa kerjasama membersihkan ruangan kantor, taman kelas, lapangan upacara dan lingkungan sekitarnya.

Galung Beru, (Humas Bulukumba) - Kegiatan bersih-bersih dilingkungan MTs Ponpes As’adiyah Galung Beru yang biasanya dilakukan oleh siswa sebelum libur tetap terlaksana. Kali ini yang pengurus dan pembina pesantren melibatkan siswa yang rumahnya tidak jauh dari wilayah pesantren. Rabu, 06/072022.

Hal ini dilakukan agar ruang kelas dan area pesantren tetap bersih menjelang tes masuk calon santri baru (CSB) tahun ajaran baru 2022/2023.

Terpantau Humas, Pembina dan siswa kerjasama membersihkan ruangan kantor, taman kelas, lapangan upacara dan lingkungan sekitarnya.

"Dari sekarang kita bersihkan, kalau menunggu santri lama yang pulang berlibur cukup memakan waktu, Alhamdulillah beberapa tempat kita sudah bersihkan,” ungkap KM. Ikbal, selaku pembina asrama.

Kamad MTs PP. As’adiyah Galung Beru, KM. Rusli Rahman mengungkapkan kegiatan ini bertujuan agar lingkungan sekolah menjadi bersih, nyaman, dan sehat sekalipun siswa libur.

Hidup yang sehat tercipta dari lingkungan yang bersih. Maka dari itu, madrasah kita mengadakan kegiatan bersih-bersih yang diikuti oleh pembina dan siswa yang dekat rumahnya dari pesantren,” ujar Kamad.

Ia mengungkapkan rasa terima kasih kepada dewan pembina atas kerja nyata, sikap peduli dan kerjasamanya sehingga madrasah tetap dalam keadaan bersih. (JSI)


Daerah LAINNYA