Madrasah WBK-WBBM

Menyongsong ZI Menuju WBK, MTsN 1 Sinjai Lakukan Rapat Koordinasi

MTsN 1 Sinjai Lakukan Rapat Koordinasi Menyongsong ZI Menuju WBK, Senin (30/5/2022). (foto: Kontributor Humas Kemenag Sinjai)

Sinjai Utara (Humas Sinjai) – Dalam rangka menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK), Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Sinjai mengadakan rapat koordinasi yang dipimpin langsung oleh Rudiyanto, selaku Kepala Madrasah dan dihadiri langsung oleh seluruh Ketua Tim Pokja serta Tenaga Pendidik dan Kependidikan MTsN 1 Sinjai pada, Senin (30/5/2022). Kegiatan ini Bertempat di ruang guru madrasah.

Dalam rapat tersebut membahas tentang tugas masing-masing pokja dan pemantapan komitmen kepada seluruh Pendidik dan Tenaga Kependidikan untuk mendapatkan predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK).

Dalam sambutannya, Rudiyanto yang akrab disapa Rudi ini menyampaikan beberapa hal mengenai WBK, “WBK ini bisa kita raih ketika menjalin kerja sama yang baik, pekerjaan akan terasa ringan ketika kita saling bahu membahu,” ungkapnya.

Dalam kegiatan ini, enam perwakilan madrasah yang sebelumnya telah mendapatkan bekal dalam pertemuan yang dihelat di Makassar beberapa hari lalu, yakni perwakilan dari masing-masing pokja memaparkan hal-hal yang harus dipersiapkan dalam menyongsong Zona Integritas (ZI) menuju WBK.

Sebelum menutup rapat koordinasi, Rudiyanto mengimbau agar tim segera bekerja dan melengkapi eviden pembangunan ZI ini, agar sesegera mungkin dapat di unggah ke aplikasi PMPZI mengingat deadline pengumpulan hanya sampai akhir tahun. (ASA/IA)


Daerah LAINNYA