Parepare, (Humas Pinrang) - Kementerian Agama (Kemenag) Kota Parepare menggelar Focus Group Discussion (FGD) Revitalisasi Kantor Urusan Agama (KUA) pada 3 zona daerah yaitu Parepare, Pinrang, dan Sidrap di pusatkan di Ruangan pertemuan KUA Ujung, Rabu (8/6/2022).
Revitalisasi adalah cara yang dilakukan untuk menghidupkan atau menggiatkan kembali suatu program atau kegiatan. Dengan revitalisasi, kualitas suatu program dapat ditingkatkan dan dimanfaat dengan lebih baik.
Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Kepala Seksi Bimbingan Masyarakat Islam (Kasi Bimas Islam), HM. Amin Iskandar menyampaikan tujuan dari revitalisasi itu untuk meningkatkan pelayanan keagamaan, kesehatan, hingga mencakup pelayanan kesejahteraan bidang ekonomi.
"Jadi di KUA tidak hanya mengurusi masalah nikah dan rujuk saja, akan tetapi pelayanan secara umum," ujar H.M. Amin Iskandar.
Revitalisasi adalah cara yang dilakukan untuk menghidupkan atau menggiatkan kembali suatu program atau kegiatan. Dengan revitalisasi, kualitas suatu program dapat ditingkatkan dan dimanfaat dengan lebih baik.
Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Kepala Seksi Bimbingan Masyarakat Islam (Kasi Bimas Islam) Kota Parepare, HM. Amin Iskandar menyampaikan tujuan dari revitalisasi itu untuk meningkatkan pelayanan keagamaan, kesehatan, hingga mencakup pelayanan kesejahteraan bidang ekonomi.
"Jadi di KUA tidak hanya mengurusi masalah nikah dan rujuk saja, akan tetapi pelayanan secara umum," ujar H.M. Amin Iskandar.
Senada yang disampaikan oleh ketua tim revitalisasi KUA, H. Andi Moh. Rezki Darma menyampaikan program ini merupakan program prioritas Kemenag yang bertujuan agar KUA dapat lebih meningkatkan kinerja pelayanan masyarakat di wilayah kecamatan.
"Dengan harapan KUA dapat memenuhi harapan-harapan dan kebutuhan-kebutuhan masyarakat terkait dengan layanan keagamaan dan juga melayani penguatan pemberdayaan ekonomi ummat," ujar H. Andi Moh. Rezki yang juga selaku Kasi Kepenghuluan, Fasilitasi Bina Keluarga Sakinah.
Sementara itu, Kasi Bimas Islam Kemenag Pinrang, H.Muh Idris yang ditemui usai acara tersebut menyampaikan untuk revitalisasi KUA di Kab. Pinrang. KUA Kecamatan Watang Sawitto masuk dalam percontohan.
Pada wilayah 3 zona tersebut meliputi Parepare, Pinrang, dan Sidrap yang terdiri dari 10 orang unsur Seksi Bimas Islam Kemenag Kab. Sidrap, 10 orang unsur Seksi Bimas Islam Kemenag Kab. Pinrang, serta Parepare selaku tuan rumah mengutus 20 orang yang terdiri dari seluruh kepala KUA se-Kota Parepare, seluruh komponen yang ada khususnya di KUA Kec. Ujung, serta unsur Bimas Islam Kemenag Parepare.
Menurut H. Andi Moh. Rezki, ada 4 hal yang menjadi target untuk penguatan revitalisasi KUA Kecamatan.
"Menyiapkan infrastruktur sarana dan prasarana yang lebih baik, menguatkan kapasitas sumber daya manusia, menguatkan tata kelola, serta penguatan digitalisasi layanan data," pungkasnya.