Menyongsong Perubahan : Kepala MIN 7 Bone Ikuti Workshop Pembelajaran Metode Gasing

Makassar, (Humas Bone) - Kelompok Kerja Kepala Madrasah MI, MTs, MA menyelenggarakan Workshop Pembelajaran Metode Gasing di Asrama Haji Sudiang. Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh Kepala Madrasah MI, MTs, MA se Sulawesi Selatan, termasuk Kepala MIN 7 Bone, Husaing, Senin (4/3/2024).

Workshop ini bertujuan memberikan pemahaman mendalam kepada peserta tentang metode pembelajaran Gasing. Metode ini diakui sebagai pendekatan efektif dalam meningkatkan kualitas pembelajaran di madrasah. Gasing, singkatan dari Gampang, Asyik, dan Menyenangkan, merupakah langkah demi langkah yang membuat anak menguasai materi dengan mudah dan menyenangkan.

Proses langkah demi langkah dalam metode Gasing menjadi kunci utama. Dengan menyusun materi sedemikian rupa, peserta diarahkan untuk membangun pemahaman materi sebelumnya, mencapai titik kritis yang penting dalam pembelajaran. Setelah melewati titik kritis tersebut, peserta didik diharapkan mampu dengan mudah menguasai materi dan mengerjakan soal terkait.

Kepala MIN 7 Bone, Husaing, menyampaikan harapannya agar Workshop Pembelajaran Metode Gasing dapat menjadi langkah nyata dalam meningkatkan mutu pendidikan khususnya di MIN 7 Bone. Beliau berharap metode ini dapat diimplementasikan dengan baik oleh seluruh Kepala Madrasah, memberikan dampak positif bagi kemajuan pembelajaran, dan menciptakan lingkungan belajar yang inspiratif bagi peserta didik. Semoga kegiatan ini menjadi tonggak penting menuju peningkatan kualitas pendidikan di daerah. (Fitri/Ahdi)


Daerah LAINNYA