Peringatan Hari Gerakan Pramuka

MAS Darul Istiqamah Bulukumba Peringati Hari Pramuka Bulanan

MAS Darul Istiqamah Bulukumba memperingati Hari Gerakan Pramuka dengan semarak nuansa coklat khas Pramuka

Ponci, (Humas Bulukumba) – MAS Darul Istiqamah Bulukumba memperingati Hari Gerakan Pramuka dengan semarak nuansa coklat khas Pramuka, Senin (14/10/2024). Kegiatan ini bertujuan untuk membentuk generasi yang tangguh, berkarakter, dan siap menghadapi tantangan era global milenial.

Meskipun Hari Pramuka biasanya diperingati pada tanggal 14 Agustus, di MAS Darul Istiqamah Bulukumba perayaannya rutin dilakukan setiap bulan. Dengan penuh semangat, siswa putri dari kelas X, Mahdiyah Annisa, mengungkapkan antusiasnya dalam mengikuti kegiatan ini. "Bu, kegiatannya sebentar pasti seru sekali karena banyak lomba-lomba, tidak seperti bulan-bulan sebelumnya yang monoton latihan dan sedikit lombanya," ujarnya.

Kegiatan ini diawali dengan upacara bendera rutin yang dipimpin oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, Ulil Asmi. Upacara tersebut berlangsung di lapangan utama sekolah dan diikuti oleh seluruh siswa, guru, dan staf sekolah. Dalam amanatnya, Ulil Asmi menekankan pentingnya nilai-nilai Pramuka seperti disiplin, kerjasama, dan kepedulian sosial. "Nilai-nilai Pramuka dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari, baik di sekolah maupun di masyarakat," kata Ulil Asmi.

Selain pengibaran bendera merah putih, upacara ini juga dimeriahkan dengan pengibaran bendera cikal sebagai simbol cinta tanah air dan peringatan Hari Pramuka. Kegiatan diakhiri dengan sesi foto bersama antara para siswa dan pembina, mengabadikan momen kebersamaan dalam nuansa coklat Pramuka.

Momentum Hari Pramuka yang diperingati setiap tanggal 14 di setiap bulannya ini menjadi wadah bagi para anggota Pramuka untuk mengasah keterampilan dan semangat kebersamaan. Berbagai lomba seperti cerdas cermat antar kelompok, khatam Al-Qur'an, pioneering kreatif, semaphore, dan lomba permainan sederhana turut menyemarakkan acara di MAS Darul Istiqamah Bulukumba. (Erna/Asriadi Haris)


Daerah LAINNYA