MAN 1 Bone Siap Lakukan Pembimbingan KSM

Pertemuan Pembina KSM MAN 1 Bone di Ruang Perpustakaan

Watampone, (Humas Bone) - Menghadapi Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tingkat Kabupaten MAN 1 Bone lakukan persiapan menuju KSM Bulan Agustus. Persiapan ini terlihat pada pertemuan yang di pimpin langsung oleh Kepala MAN 1 Bone Abbas Katutu di Ruang Perpustakaan MAN 1 Bone.

Turut hadir pula para guru yang telah ditunjuk untuk membimbing para siswa yang akan mengikuti Kompetisi Sains Madrasah (KSM) antara lain Tahar, Muh Syukur, Marsal Ashari, Hasniar, Fausiah, Isma Niar, Sabriani, Marwah, Laode Manarfah, Baharuddin, Kartini, Kasmawati, Jumiati dan Muh. Yusham, Hamdan, Asridah dan Andi Amran. 

Pembahasan pada pertemuan kali ini yaitu proses karantina dan pembimbingan para siswa yang akan mengikuti KSM. Proses karantina ini dilakukan di dalam lingkungan madrasah, dengan menempatkan para siswa tersebut di tempat yang akan disepakati. Selanjutnya para siswa akan dibebaskan dalam proses pembelajaran di kelas untuk sementara waktu, hal ini agar mereka lebih fokus pada bidang studi yang mereka pilih sebelumnya. 

Pembimbingan ini akan dilakukan diberbagai ruangan di MAN 1 Bone antara lain Lab. Komputer MAN 1 Bone untuk bidang studi Matematika dan Fisika, Ruang Perpustakaan untuk bidang studi Kimia dan Geografi, Ruang Wakamad untuk Biologi dan Ruangan Busana bidang studi Ekonomi.

Di harapkan dengan adanya karantina dan pembimbingan, para siswa mampu memberikan hasil yang maksimal dalam Kompetisi Sains Madrasah Tahun 2022, serta mampu memotivasi siswa lain untuk mengembangkan kemampuan mereka khususnya di bidang Sains. (Rini/Syukur/Ahdi)


Daerah LAINNYA