MAN 1 Bone Ikuti Sosialisasi Dinkes

Pelaksanaan Sosialisasi Dinkes yang diikuti Oleh Guru dan Siswa MAN 1 Bone

Watampone, (Humas Bone) - Kegiatan Sosialisasi yang diadakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Bone yang berlangsung di Hotel Novena pada Senin (8/8/22). Kegiatan ini merupakan Sosialisasi dan Pemberdayaan Masyarakat melalui Komunikasi, Informasi dan Edukasi Keamanan Pangan. Hal ini dilakukan ntuk menjaga pangan tetap aman, higienis, bermutu dan tidak bertentangan dengan agama, keyakinan dan budaya masyarakat.

Sosialisasi ini dihadiri oleh beberapa delegasi sekolah maupun madrasah serta dinas terkait dan masyarakat Kabupaten Bone. MAN 1 Bone yang turut menjadi peserta sosialisasi mengirim utusan 11 orang diantaranya Abbas Katutu, Abd. Aziz, Muh. Syukur, Sulmiati, Muh. Rifki, Muh. Gilang Ramadhan, A. Muh. Rahmat, Khusnul Khotimah, Meydinah Zhafirah, Wahyuni, dan Hidayatul Hilmi. 

Kegiatan ini turut mengundang narasumber dari BPOM (Badan Pengawas Obat dan Makanan) yakni Hamka Hasan. Hamka memberikan pemahaman kepada peserta sosialisasi mengenai Keamanan Pangan Aman yang merupakan kondisi dan upaya yang diperlukan untuk mencegah pangan dari kemungkinan cemaran biologis, kimia dan benda fisik yang dapat menggangu, merugikan dan membahayakan kesehatan manusia. Selain itu, beliau juga menyampaikan beberapa hal mengenai keamanan obat serta kosmetik yang digunakan masyarakat. 

Diakhir sesi, Wakamad Kesiswaan MAN 1 Bone Abd. Aziz berpesan kepada pihak BPOM agar di Kabupaten Bone juga memiliki BPOM khusus. Kegiatan ini diharapkan mampu memberikan edukasi kepada peserta sosialisasi mengenak bahan pangan dan keamanan obat dan kosmetik di masyarakat. (Rini/Syukur/Ahdi)


Daerah LAINNYA