Bacari, (Humas Bulukumba) – Memasuki awal Agustus 2022, Madrasah Ibtidaiyah Negeri 1 Bulukumba menggelar upacara bendera sebagai salah satu rutinitas yang dilaksanakan setiap hari Senin. Kegiatan ini berlangsung dilapangan madrasah, Senin (01/08/2022).
Upacara bendera diikuti oleh seluruh warga madrasah, Kepala Madrasah, seluruh dewan Guru, dan seluruh Peserta didik mulai dari kelas 1 hingga kelas 6. Upacara hari ini berlangsung khikmat, tampak seluruh peserta didik berbaris rapi dan tertib.
Koordinator Bidang Humas MIN 1 Bulukumba, Asriadi, S.Pd.I yang bertindak selaku pembina upacara. Sementara petugas pelaksana upacara adalah kelompok peserta didik gabungan kelas 4A dan kelas 4B. Upacara dimulai pada pukul 07.00 s.d 07.30 wita.
Walaupun cuaca saat itu gerimis, namun prosesi pelaksanaan upacara berlangsung lancar, seluruh peserta didik berbaris rapi dibarisan masing masing sesuai tingkatan kelasnya, sementara dewan guru berbaris diatas panggung madrasah.
Pada kesempatan ini, Asriadi selaku pembina upacara dalam arahannya menyampaikan bahwa memasuki bulan Agustus ini, banyak kegiatan yang urgen akan dilaksanakan dan diikuti oleh peserta didik diantaranya, Kompetisi Sains madrasah (KSM), Kegiatan Asesmen (ANBK dan AKMI) dan kegiatan HUT Pramuka dan HUT Kemerdekaan RI.
“Bulan Agustus ini, banyak kegiatan yang akan diikuti oleh peserta didik, dalam waktu dekat ini tepatnya tanggal 13 Agustus 2022 akan berlangsung KSM tingkat Kabupaten/Kota, untuk itu bagi anak anakku yang terpilih mewakili madrasah agar lebih giat lagi mengikuti pembinaan”. Paparnya
Lanjutnya, terkait pelaksanaan kegiatan Asesmen, diharapkan mulai dari sekarang Bapak dan Ibu guru mempersiapkan anak anak kita, khususnya peserta didik kelas 5 untuk mengikuti kegiatan Asesmen yakni Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) dan Asesmen Kompetensi Madrasah Ibtidaiyah (AKMI).
“Kedua kegiatan asesmen ini wajib diikuti oleh peserta didik kelas 5, untuk mengukur kemampuannya dalam hal kompetensi Literasi,Numerasi dan Sosial Budaya. Selanjutnya akan dibentuk Tim Pelaksana ANBK dan AKMI yakni Proktor, Teknisi dan Pengawas”. Terangnya.
Diakhir amanahnya, Asriadi menghimbau kepada seluruh warga madrasah, guru, staf dan peserta didik agar lebih meningkatkan lagi kepedulian terhadap lingkungan madrasah, dan memastikan lingkungan madrasah dalam keadaan bersih setiap hari.
“Pada kesempatan hari ini, saya menghimbau kepada seluruh warga MIN 1 Bulukumba termasuk guru, staf dan peserta didik untuk lebih meningkatkan kepedulian terhadap kebersihan lingkungan madrasah. Karena lingkungan belajar yang bersih dan nyaman dapat meningkatkan semangat belajar”. Tutupnya (Ady)