Bulukumba, (Humas Bulukumba) - Ketua Pokjawas dan Pengawas Madrasah bersama staf Penmad Kemenag Bulukumba hadiri peresmian dan penyerahan IJOP RA Raudhatul Jannah yang berlokasi di Jl. Kapuas, Bintarore Kecamatan Ujung Bulu. Senin, 29/08/2022.
Acara yang dimulai pukul 09.00 wita dihadiri oleh Kakan Kemenag Bulukumba, ketua Pokjawas, pengawas Madrasah yaitu Nursinah A. Mapparola, dan Marlina. Sementara Herawati mewakili staf Penmad.
Nampak hadir pula, para pengurus IGRA Bulukumba, staf Humas bersama kontributor Humas Kemenag Bulukumba, Lurah dan Kepala Lingkungan Bintarore, tokoh masyarakat, pengurus yayasan serta orang tua peserta didik.
RA Raudhatul Jannah bernaung pada Yayasan Alam Zainur Bintarore, lokasinya di tengah perkampungan dan bersebelahan dengan area persawahan, suasananya nampak begitu alami.
Halamannya juga cukup luas, membuat anak-anak leluasa bermain. Hamparan sawah dan bukit terlihat sangat indah dari halaman depan sekolahnya, memberikan pengalaman panorama indah serta mengesankan.
Para pengawas madrasah dan staf Penmad memanfaatkan moment tersebut untuk berselfy ria, di bawah rimbunan pepohon yang ada di halaman sekolah, dan berlatarkan hamparan sawah.
Halaman sekolah, ditata secara apik, secara asri dalam nuansa pedesaan dengan hamparan sawah di seberang sekolah. Hembusan semilir angin dalam balutan udara segar diharapkan dapat menciptakan kenyamanan, ketenangan, kesegaran bagi peserta didik dalam menuntut ilmu di RA Raudhatul Jannah. (Incs/JSI)