Ketika Masyarakat Antusias Jemput Jemaah Haji Kloter 2 Bone

Watampone, (Humas Bone) – Rombongan jemaah haji Kloter 2 Bone / 18 UPG telah dijadwalkan tiba di Masjid Agung Al Markaz pada Ahad (7/7/2024) pukul 10.00 Wita. Ribuan keluarga jemaah dengan antusias datang memadati pelataran Masjid Agung hingga Jl. Jenderal Ahmad Yani untuk menanti kedatangan 438 jemaah haji. Bahkan beberapa mobil penjemput datang lebih awal pada malam harinya untuk mendapatkan posisi parkir yang strategis.

Di tengah kerumunan ribuan penjemput, beberapa orang terkena teguran hangat dari pihak TNI dan Polri karena tidak mengindahkan aturan dari panitia dan pihak keamanan. Salah satu warga dari Desa Waji, Kecamatan Tellu Siattinge, yang enggan disebut namanya, mengaku datang setelah salat subuh. Ia menunggu kedatangan sembilan jemaah haji yang merupakan satu rumpun keluarga.

“Pole wajika ceddena lapangangnge, subunna mufa diengka konnye, asera jama hajjiku, pada alena mato massilessureng, massappusiseng,” kata warga tersebut yang duduk di luar pembatas dengan menggunakan bahasa Bugis. Artinya, "Saya dari Waji dekat lapangan, kami datang sejak subuh, sembilan jemaah haji yang kami tunggu adalah satu rumpun keluarga atau sepupu."

Meskipun ribuan penjemput hadir untuk menjemput 438 jemaah haji yang tiba, TNI, Polri, dan Satpol PP berhasil melakukan pengamanan dengan baik. Masyarakat yang mencoba menerobos ke jalur jemaah menuju aula masjid langsung dihalau oleh petugas pengamanan, sehingga proses penjemputan jemaah berjalan lancar. (ahdi)


Daerah LAINNYA