Maccorawalie, (Humas Pinrang) - Kepala MTsN Pinrang beserta guru dan staf ikuti upacara hari pahlawan di Kemenag Pinrang yang dilaksanakan di halaman Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pinrang, Ahad (10/11/24), Dalam kesempatan tersebut, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pinrang, H. Irfan Daming selaku inspektur upacara.
Dalam amanatnya Kakan Kemenag Pinrang, Irfan Daming berpesan kepada seluruh peserta upacara bahwa keteladan dari para pahlawan kiranya dapat menjadi semangat bagi penerus bangsa dan diharapkan dapat terus memberikan energi tambahan untuk menjadi pahlawan hebat bermartabat bagi madrasah.
Sementara itu Kepala MTsN Pinrang, Idhan Galib berharap kepada pendidik dan tenaga kependidikan MTsN Pinrang , untuk meneladani perjuangan pahlawan sesuai konteks masa kini. Jika para pahlawan dahulu mengorbankan nyawa demi perjuangan kemerdekaan. “Mari hari ini kita mengorbankan waktu dan pikiran untuk kemajuan madrasah, Kementerian Agama RI, serta Pemerintah,” ungkap kepala MTsN Pinrang.
Selain itu Kepala Urusan Tata Usaha MTsN Pinrang, Muhammad Taufik berharap semoga dengan pelaksanaan upacara ini warga MTsN Pinrang semakin menunjukkan komitmen mereka dalam menghormati nilai-nilai perjuangan dan kebersamaan. “Kami berharap semangat hari pahlawan ini dapat memotivasi mereka untuk terus berkarya dan berkontribusi positif bagi bangsa dan negara," Tutupnya. (Ilham/ Literasi)