Kepala MTs Muhammadiyah Bulukumba Adakan Pertemuan Kilat Tentang HAB Dan Porprov

Kepala MTs Muhammadiyah Bulukumba Adakan Pertemuan Kilat Tentang HAB Dan Porprov

Bulukumba, (Humas Bulukumba) - Pada hari ini selasa, 18 Oktober 2022 kepala MTs Muhammadiyah Bulukumba mengadakan pertemuan secara kilat tentang persiapan HAB dan pelaksanaan Porprov yang merupakan tuang rumah di kabupaten Bulukumba. Bertempat di ruang guru.

Adapun jumlah guru yang dihadirkan dalam rapat tersebut berjumlah 15 orang.  Rapat tersebut sebagai tindak lanjut rapat koordinasi pimpinan di Kantor Kemenag Kabupaten Bulukumba, Hari ini, Selasa (18/10/2022).

Pada pertemuan ini, Kepala Madrasah Lukman, menyampaikan hasil keputusan pada Rapat Koordinasi Pimpinan Kemenag kabupaten Bulukumba. Berkaitan dengan HAB dan pelaksanaan porprov. 

"Pada kegiatan HAB nantinya ada beberapa lomba yang dipertandingkan dan tempat pelaksanaan acara puncaknya. Selain itu kegiatan pelaksanaan Porprov ke XVII pada 22-30 Oktober tahun 2022  yang akan berlangsung di Dua kabupaten yakni Bulukumba dan Sinjai. Dalam hal ini, Kementerian Agama Kabupaten Bulukumba diamanahkan menjamu kontingen Porprov Kabupaten/Kota yang akan hadir sebelum hari H pelaksanaan." Bebernya. 

Sebagai tuan rumah pelaksanaan kegiatan porprov diharapkan kita dapat berpartisipasi demi menyukseskan kegiatan porprov Sulawesi Selatan ini. 

Lukman menyampaikan hasil rapat pada hari ini di kantor PLHUT kepada rekan guru MTs Muhammadiyah Bulukumba. 

"Adanya kegiatan Porprov, bekerjasama dengan Pemkab Bulukumba, Bulukumba ditunjuk sebagai tuan rumah, olehnya itu, bapak Kakan Kemenag mewajibkan semua ASN lingkup Kemenag Bulukumba  agar ikut berpartisipasi, dalam hal ini berkontribusi mengenai konsumsi para tamu, berjumlah sekitar 1000 orang, tapi yang ditanggung Kemenag sekitar 600 orang,"ungkapnya. (ARd)


Daerah LAINNYA