Kepala Kantor Kemenag Luwu Buka Workshop Implementasi Kurikulum Merdeka Di MAN Luwu

H. Nurul Haq, Buka Workshop Implementasi Kurikulum Merdeka

Suli (Humas Luwu), Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Luwu  membuka Workshop Implementasi Kurikulum Merdeka di MAN Luwu yang berlangsung selama dua hari yakni tanggal  29-30 Oktober 2022.

Acara yang digelar di ruangan moving class di MAN Luwu ini diikuti sebanyak 37 dewan guru dan Tenaga Kependidikan yang berada di lingkup MAN Luwu.  Hijeria, S.Ag.MA selaku Kepala MAN Luwu dalam sambutannya, menyampaikan terimakasih atas kehadiran Kepala Kantor Kemenag Kab. Luwu yang disela kesibukannya dapat hadir membuka acara tersebut. “Terima kasih pak Kepala Kantor Kemenag sudah hadir di tempat kami, hari ini para guru dapat tambahan ilmu,” tuturnya.

Sementara Kepala Kemenag Luwu Drs. H. Nurul Haq, MH, dalam sambutannya mengatakan, MAN Luwu sebagai satu satunya lembaga pendidikan tingkat MA yang berstatus Negeri dan telah ditunjuk sebagai salah satu Madrasah piloting dalam pelaksanaan Kurikulum Merdeka, maka pelaksanaan kegiatan ini sangat bermanfaat bagi para guru dalam pelaksanaan Kurikulum Merdeka nantinya. Dirinya juga menyampaikan bahwa dukungan para guru dan tenaga kependidikan sangat menentukan dalam pelaksanaan Kurikulum Merdeka, selain itu dalam pelaksanaannya harus dilandasi dengan  niat yang ikhlas untuk kemajuan pendidikan dan keberhasilan anak didik di MAN Luwu.

“Saya berharap MAN Luwu yang menjadi salah satu Madrasah piloting dalam pelaksanaan Kurikulum Merdeka bisa menjadi Madrasah percontohan  dalam pelaksanaan Kurikulum Merdeka tersebut, hal ini hanya bisa dilakukan jika seluruh Tenaga Pendidik telah mempunyai pengetahuan dan penguasaan terhadap apa dan bagaimana kurikulum merdeka sehingga pelaksanaan kurikulum ini bisa berhasil” .pungkasnya. (dod/LiL)


Daerah LAINNYA