Bimas Islam

Kementerian Agama Kab. Wajo Gelar Kampanye Mandatory Halal, Berikut Titik Lokasinya

Sengkang (Humas Wajo) – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Wajo melaksanakan Kampanye Mandatory Halal  serentak yang digaungkan oleh Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) Kementerian Agama Republik Indonesia, dilaksanakan secara serentak nasional pada 18 Maret 2023.

Kampanye Mandatory Halal untuk wilayah Kab. Wajo berlangsung pada dua titik, lokasi Pasar Sentral Sengkang dihadiri Bupati Wajo, dalam hal ini diwakili H. Amran SE didampingi Kepala Seksi Bimbingan Masyarakat Islam Muhammad Adam, selanjutnya pada titik lokasi kedua di Pasar Mini Sengkang dihadiri hadir Camat Tempe Supardi Amar bersama Kepala Seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Jamil Yunus, Penyelenggara Zakat dan Wakaf Muhammad Haderawi.

Dalam isi pidato Menteri Agama, yang disampaikan oleh Wakil Bupati Wajo, bahwa hari ini akan menjadi awal bagi Indonesia untuk menyukseskan Indonesia menjadi Pusat Industri Halal Dunia.

Terlibatnya seluruh lapisan masyarakat di 1.000 titik lokasi di Indonesia untuk dapat menyampaikan pesan-pesan mandatory atau kewajiban Sertifikasi Halal pada penahapan pertama yang mulai berlaku pada Oktober tahun 2024, khsusunya untuk produk makanan, minuman, hasil sembelihandan jasa penyembeliha, bahan baku, bahan tambahan pangan, dan bahan penolong untuk produk makanan dan minuman, sebelum 17 Oktober 2024. Jika sampai 17 Oktober 2024 belum bersertifkat halal, maka dapat dikenakan sanksi sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Pemerintah memberikan kemudahan dalam pendaftaran sertifikasi halal dengan membuka sertifikasi halal gratis (Sehati) untuk satu juta sertifikat halal bagi pelaku usaha mikro dan kecil (UMK) melalui skema pernyataann pelaku usaha (self-declare). Hal ini sebagai upaya kita dalam rangka percepatan impelementasi sertifikasi halal.

Kementerian Agama menjadi contoh percepatan program ini dengan mewajibkan sertifikasi halal seluruh produk dan kantin di lingkungan satuam Kementerian Agama, serta melakukan edukasi, mendorong, dan membantu para pelaku usaha yang memproduksi dan/atau menjual produk di lingkungan Kementerian Agama.

Bersama-sama mari wujudkan Indonesia menjadi produsen produk halal nomor satu di dunia dengan slogan “Halal Indonesia untuk Masyarakat Dunia”. Halal itu Baik, Halal itu Sehat, Halal itu Berkah. (jo)


Daerah LAINNYA