Bulukumba, (Humas Bulukumba) - Berdasarkan undangan rakor yang dishare di grup WhatsApp Kamad, hari ini kembali digelar rapat koordinasi (Rakor) oleh Kementerian Agama Bulukumba (Selasa, 18/10/2022)
Rakor tersebut dilaksanakan di gedung Pelayanan Haji dan Umrah Terpadu (PLHUT) Bulukumba, dihadiri oleh para Kepala RA, Madrasah swasta MI, MTS, dan MA.
Kepala RA Sekabupaten Bulukumba, masih setia menghadiri kegiatan rakor hari ini.
"Sudah 2 hari ini kita ikuti rakor, untungnya nda hujan mi, karena diundangki, makanya hadirki lagi hari ini, sempat ada info penting dari rakor ini,” kata Kasmayani selaku Kepala RA Khaerunnisa Swatani.
Kasubag TU, H. Arifin Nur didampingi Ridwan, selaku Ketua Pokjawas, hadir menyampaikan amanah dari Kakan Kemenag Bulukumba.
Rakor kali ini membahas dua hal. Pertama, mengenai kegiatan Pekan Olahraga Provinsi yang akan berlangsung mulai tanggal 21 sampai dengan 29 Oktober 2022, Bulukumba menjadi tuan rumah dalam kegiatan tersebut.
"Tujuan rakor hari ini digelar, karena adanya kegiatan Porprov, bekerjasama dengan Pemkab Bulukumba, Bulukumba ditunjuk sebagai tuan rumah, olehnya itu, bapak Kakan Kemenag mewajibkan semua ASN lingkup Kemenag Bulukumba agar ikut berpartisipasi, dalam hal ini berkontribusi mengenai konsumsi para tamu, berjumlah sekitar 1000 orang, tapi yang ditanggung Kemenag sekitar 600 orang," terangnya.
Kedua, dalam rangka hari santri, Ponpes Babul Khaer mengadakan kegiatan "Semalam Menjadi Santri," dan pada tanggal 22 Oktober 2022 bertepatan dengan Hari Santri Nasional, diharapkan kepada semua lembaga Lingkup Kemenag Bulukumba menghadiri upacara peringatan hari santri yang bertempat di ponpes Babul Khaer.
Diakhir rakor, H. Arifin menyampaikan banyak terima kasih kepada tim humas Kemenag Bulukumba yang telah mensukseskan kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di ICDT pekan lalu. (Incs/JSI)