MAN 2 Barru

Keluarga Besar MAN 2 Barru Sambut Hangat Kedatangan Tim Pendampingan IKM BDK Makassar

Dra. Hj. Rosnawati Buhari MM Menyambut Tim Pendampingan IKM BDK Makassar Di MAN 2 Barru

Lakalitta, (Humas Barru) - Jum’at, 8 September 2023. Dra. Hj. Rosnawati Buhari MM Menyambut Tim Pendampingan IKM BDK Makassar Di MAN 2 Barru

Hj. Rosnawati Buhari selaku pimpinan MAN 2 Barru Bersama  Pengawas Bina MAN 2 Barru, Sardiman Syarif Serta seluruh stakeholder MAN 2 Barru Menerima kunjungan Balai Diklat Keagamaan (BDK) Makassar, dalam rangka pembinaan Tim IKM BK MAN 2 Barru untuk pengimplementasi kurikulum merdeka berbasis komunitas (IKM BK) di MAN 2 Barru

Dalam kegiatan tersebut tim BDK Makassar yang Diwakili ibu Dra. Rawati, M.Pd.I Menjelaskan bahwasanya Kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian tahap kegiatan pendampingan langsung ke lokus yang berkaitan dengan pengimplementasian kurikulum merdeka setelah proses pelatihan yang dilaksanakan oleh BDK makassar, dimana dikegiatan pendampingan ini kita harapkan ada progres yang dilakukan oleh para tim IKM BK MAN 2 Barru dalam pelaksanaan implementasi kurikulum merdeka.

 


 

“Alhamdulillah setelah kami turun di lapangan melihat tim IKM BK MAN 2 Barru ini telah bekerja semaksimal mungkin dengan bebarapa dokumen yang kami lihat sudah ada progres, namun masih perlu terkait kelengkapan-kelengkapan dan proses pembelajarannya, dimana kita harapkan pembelajaran yang berdiferensiasi muncul dalam kegiatannya, harapan diimplentasi kurikulum merdeka ini kita dapat melayani peserta didik dalam proses pembelajaran dan berfokus ke peserta didik kita” Ucap Rawati.

Diakhir sambutannya Rawati memberi motivasi kepada tim IKM BK MAN 2 Barru “Tetap semangat Bapak/Ibu guru untuk tetap melanjutkan amanah yang harus kita emban sebagai tenaga pendidik untuk melahirkan generasi-generasi yang lebih baik kedepannya”. (lrfan)


Daerah LAINNYA