Watampone, (Humas Bone) – Ketua Kelompok Kerja Penyuluh (Pokjaluh) Agama Kabupaten Bone, Jumandar, senantiasa menjalin komunikasi positif dan selalu memberikan dukungan, semangat, dan motivasi kepada seluruh Penyuluh Agama Islam Non PNS (PAIN PNS). Tak terkecuali pada PAIN PNS Sibulue.
Rabu (22/06/2022), Ia bersama dengan PAIN PNS Sibulue beserta Penyuluh Agama lainnya menghadiri pelepasan Kafilah MTQ XXXII Kabupaten Bone di pelataran Rumah Jabatan Bupati Bone. Kompak dalam balutan kostum putih hitam, mereka menyaksikan para peserta MTQ Bone dilepaskan untuk bertanding oleh Bupati Bone dan Kakankemenag Bone.
Selepas acara, Jumandar menyapa dengan ramah para PAIN PNS Sibulue dan mengungkapkan terima kasih atas partisipasi mereka dalam acara tersebut karena mereka hadir hamper lengkap. Mereka pun menyisihkan waktu untuk mengabadikan momen foto bersama dengan orang nomor satu Kabupaten Bone.
Perbincangan berlangsung dengan acara makan bersama dengan traktiran dari Jumandar kepada para PAIN PNS Sibulue. Jumandar sempat berdiskusi tentang nasib Penyuluh ke depannya dan sejumlah saran untuk karir mereka ke depannya. Ketua Pokjaluh tersebut juga memberikan kepercayaan kepada Mariani, Humas KUA Sibulue untuk meliput kegiatannya terkait dengan kepenyuluhan dan Pokjaluh Agama Bone jika dianggapnya perlu untuk dipublikasikan. (Mariani/Ahdi)