Kamad MA Guppi Gunung Jati Harapkan Pelaksanaan PAT Munculkan Potensi Siswa

Pelaksanaan PAT di MA Guppi Gunung Jati pada (Selasa, 31/5/2022)

Bontomacinna (Humas Bulukumba) - Pelaksanaan  Penilaian Akhir Tahun (PAT) MA Guppi Gunung Jati  telah memasuki hari kedua (Selasa, 31/5/2022) dan akan berakhir pada Jumat mendatang. Kepala Madrasah Aliyah (MA) Guppi Gunung Jati, Ramli mengharapkan dengan PAT ini bisa memunculkan potensi siswa dan bisa dikembangkan kedepannya.

PAT merupakan kegiatan yang dinilai sebagai salah satu indikator dan cerminan untuk mengetahui keberhasilan proses belajar siswa dalam kurun waktu satu semester. "jadi PAT biasanya dijadikan sebagai media untuk mengukur atau mengevaluasi hasil belajar siswa dalam proses belajar selama enam bulan berjalan.” ungkap Ramli.

"Pada Penilaian Akhir Tahun ini diharapkan mampu memunculkan potensi-potensi siswa, utamanya kecenderungan pada mata pelajaran (Mapel) tertentu. Hal ini penting, karena dengan mengetahui itu menjadi landasan bagi pendidik untuk mengembangkan dan memacu potensi-potensi tersebut menjadi sebuah hasil yang lebih baik, terlebih lagi Agustus mendatang akan ada event Kompetisi Sains Madrasah (KSM)". sambungnya.

Ramli juga menambahkan, untuk saat ini sedang mempersiapkan diri menjelang KSM mendatang. "Selepas OSNK kemarin, kami banyak pembelajaran untuk persiapan KSM mendatang. Pelaksanaan PAT ini menjadi  langkah awal kami untuk melihat potensi siswa dan sedini mungkin mempersiapkan diri kedepan menjelang KSM yang diadakan Kementrian Agama (Kemenag)". Tutupnya. (Amo/ARM)


Daerah LAINNYA