Makassar (Humas Makassar) -- H.Irman menyambut kedatangan 5 siswa peraih medali diruang kerja Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Makassar. Prestasi yang diraih oleh siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kota Makassar yaitu silver medal (1), bronze medal (3), merit medal (1) dalam ajang lomba matematika tingkat internasional atau World Match Invitation (WMI) yang diadakan di Seoul, Korea Selatan. (Jumat, 21 Juli 2023)
Kepala Kantor Kementerian Agama mengucapkan selamat kepada para siswa yang telah berhasil meraih prestasi yang membanggakan tersebut. Rombongan siswa MAN 2 Makassar didampingi langsung oleh Hj. Darmawati Kepala MAN 2 Kota Makassar dan Guru Pembina (Dedi Rimantho) yang selama ini membina siswa berprestasi tersebut. Rasa syukur dan bangga tak lupa juga H. Irman panjatkan atas keberhasilan yang telah dicapai oleh para siswa MAN 2 Makassar.
Ajang World Match Invitation (WMI) 2023 diikuti oleh tidak kurang dari 1250 peserta yang berasal dari 17 negara, sehingga membutuhkan perjuangan untuk dapat meraih medali. WMI memberikan kesempatan bagi para siswa dari tingkat SD hingga SMA untuk menguji kemampuan mereka dibidang matematika . Para peserta harus siap bersaing secara ketat pada ajang ini untuk dapat memberikan yang terbaik.
Dengan keberhasilan yang diraih oleh Muh. Iqra Al-Huda Awe (XI SKS), Aqila Setyadi (XI SKS), Syauqi Akifurahman (XI SKS), Raya Definza Nur (XI SKS) dan Hauraisya Nayla Ramadhanti (XII IPA 1), semoga dapat dijadikan motivasi bagi para siswa Madrasah lainnya untuk dapat berprestasi di tingkat Nasional maupun Internasional, harapan H.Irman selaku Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Makassar.