DIPA Petikan Tahun 2023

Kakan Kemenag Serah Terima DIPA Petikan Tahun 2023 Di KPPN Parepare

Kepala Kantor Kemenag Barru selaku KPA Kantor Kemenag Barru didampingi Perencana Ahli Madya Kemenag Barru serah terima DIPA Petikan Tahun 2023 di KPPN Parepare

Parepare, (Humas Barru) - Jum’at, 9 Desember 2022. Kepala Kantor Kemenag Barru, Dr. H. Jamaruddin, S.Ag., M.Ag selaku KPA Kantor Kemenag Barru mengunjungi KPPN Kota Parepare didampingi Perencana Ahli Madya, Minarni, S.Kom dalam rangka pengambilan sekaligus serah terima DIPA Petikan Tahun Anggaran 2023.

Kepala Kantor Kemenag Barru bersama Perencana yang baru saja terangkat menjadi Ahli Madya setahun yang lalu ini disambut oleh Kasubag KPPN Parepare, Maryam Halik dan dilakukannya serah terima DIPA Petikan Tahun 2023 ini dimana Kemenag memiliki 4 satker di dalamnya. Di antaranya Sekjen, Bimas Islam, Pendis, dan PHU.

Setelah diterimanya DIPA ini, KPA perlu segera melakukan langkah-langkah Strategis Pelaksanaan Anggaran Tahun Anggaran 2023. Langkah-langkah strategis tersebut meliputi perbaikan perencanaan, mempercepat pelaksanaan program/kegiatan/proyek, percepatan pelaksanaan pengadaan barang/jasa (PBJ), meningkatkan kualitas belanja melalui peningkatan efisiensi dan efektivitas belanja (value for money), dan meningkatkan monitoring dan evaluasi serta pengawasan internal, dengan tetap mengedepankan transparansi, akuntabilitas, dan tata kelola yang baik.

Penyerahan DIPA ini juga diikuti dengan penandatanganan Pakta Integritas oleh KPA Kabupaten Barru dengan Kasubag KPPN Parepare yang merupakan bentuk komitmen dan dukungan dari stakeholder terhadap integritas dan tanggung jawab pelaksanaan tugas KPPN.

Oleh karena itu, dengan penyerahan DIPA ini, maka diharapkan serapan anggaran bisa dimaksimalkan. Semakin maksimal penyerapan anggaran, maka semakin cepat pula target tujuan dan sasaran pembangunan dapat tercapai.(AWO)


Daerah LAINNYA