Kakan Kemenag Pinrang Pimpin Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2024 dengan Penuh Makna Kepahlawanan

Kakan Kemenag Pinrang Pimpin Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2024 dengan Penuh Makna Kepahlawanan

Maccorawalie, (Humas Pinrang) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pinrang, H. Irfan Daming, menjadi pembina upacara dalam Peringatan Hari Pahlawan 2024 Tingkat Kabupaten Pinrang, yang digelar di halaman Kantor Kemenag Pinrang di Jalan Bintang No. 2, Pinrang. Ahad, (10/11/2024)

Dalam upacara tersebut, Irfan Daming menyampaikan amanat dari Menteri Sosial RI, mengingatkan pentingnya meneladani semangat para pahlawan bangsa yang telah berjuang untuk kemerdekaan Indonesia.

“Kita patut bersyukur karena di Bumi Nusantara ini banyak dilahirkan para pahlawan dan mujahid pemberani. Mereka telah berkorban jiwa raga demi terbentuknya Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Kini, perjuangan mereka diwariskan kepada kita semua untuk dilanjutkan demi mencapai cita-cita Indonesia yang sejahtera, adil, dan makmur,” ujar Irfan dalam pidatonya.

Mengusung tema “Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu,” Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2024 ini diharapkan menginspirasi seluruh masyarakat untuk menerapkan semangat kepahlawanan dalam kehidupan sehari-hari. “Cintai Negerimu” berarti setiap individu perlu memberi kontribusi nyata untuk kemajuan bangsa. Dalam menghadapi situasi global yang semakin kompleks, Irfan Daming menekankan pentingnya memperkuat kesetiakawanan sosial, persatuan, dan solidaritas antarwarga bangsa.

“Semangat kepahlawanan harus menjalar pada semangat membangun, menciptakan kemakmuran masyarakat, serta mewujudkan kesejahteraan sosial yang inklusif bagi seluruh rakyat, di manapun berada,” tegas Irfan.

Upacara ini juga dihadiri oleh Kasubag Tata Usaha, Kepala Seksi dan Penyelenggara, Kepala KUA Kecamatan, para Kepala Madrasah Negeri dan Swasta, serta Ketua dan Pengurus Dharma Wanita Persatuan Kemenag Pinrang. Kehadiran berbagai elemen ini menunjukkan komitmen bersama dalam mewujudkan semangat Hari Pahlawan sebagai pijakan untuk memperkokoh persatuan bangsa. (WH)


Daerah LAINNYA