Jadi Pembina Apel, Kepala KUA Belopa Utara Ucapkan Belasungkawa

Kepala KUA Belopa Utara Ucapkan Belasungkawa pada saat apel pagi

Belopa, (Humas Luwu) – Apel pagi kembali dilaksanakan oleh warga Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Luwu, Senin, (21/11/2022), di Lapangan Tennis Indoor Kemenag Luwu. Kali ini yang menjadi pelaksana apel adalah Pegawai dan Staf Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Belopa Utara.

Mengawali amanatnya, Kepala KUA Kec. Belopa Utara, H. Muhammad Suyuti, S.Ag.,MM.,  yang bertindak sebagai Pembina Apel menyampaikan ucapan belasungkawa atas meninggalnya Kepala Seksi Bimas Kristen, Lisan Pabure, S.PAK., MM., beberapa hari yang lalu.

Selanjutnya, H. Suyuti juga mengingatkan kepada para peserta apel untuk membangun kerja sama yang baik antara pimpinan dengan staf.

“Demam piala dunia telah tiba, bagaimanapun hebatnya Messi atau Ronaldo, tapi kalau mereka sendirian tentu tidak ada gunanya, untuk itu perlu kerja sama tim.” Jelasnya.

“Sehebat apapun seorang pimpinan, selincah apapun staf tapi kalau jalan sendiri-sendiri tanpa ada kerja sama yang baik, maka hasilnya tidak maksimal.” Lanjutnya.

Diakhir amanahnya, juga mengingatkan untuk sama-sama meramaikan Hari Amal Bakti (HAB) dalam rangka ulang tahun Kementerian Agama.

“HAB ini sekali setahun, mari kita rayakan dan ramaikan bersama, berikan yang terbaik dari apa yang kita punya demi membesarkan nama baik kementerian kita.” Tutupnya.

Hadir dalam apel ini kali ini, Kepala Sub Bagian Tata Usaha, Kepala Seksi Pendidikan Islam, Pengawas, Pegawai dan Staf Kemenag Luwu, serta Kepala KUA Belopa beserta Stafnya. (Hjr/LiL).


Daerah LAINNYA