Kegiatan MAN Insan Cendekia Gowa

Ikuti Bimtek, MAN IC Gowa Optimalkan Implementasi Kurikulum Merdeka

Foto bersama peserta dan pemateri

Jakarta (Humas Gowa). Wakil Kepala Madrasah Bidang Akademik MAN Insan Cendekia Gowa, Dahnial bersamai guru sekaligus staf akademik, Imran mengikuti  Bimbingan Teknis Implementasi Kurikulum Merdeka pada 28-30 Agustus 2024 di Hotel Ibis Senen, Jakarta.

Bimtek dengan tema "Penguatan Kompetensi WKM Kurikulum dan Koordinator KBM MAN IC se-Indonesia" ini sebagai langkah progresif untuk mengoptimalkan IKM bagi MAN IC se-Indonesia. Bimtek ini sendiri diikuti oleh WKM Kurikulum seluruh MAN IC se-Indonesia.

Sebagai peserta, Dahnial mengatakan bahwa Bimtek ini memberikan pendalaman, utamanya KMA 450 Tahun 2024 tentang pedoman implementasi IKM. "Sangat positif. Kita semakin paham tentang KMA 450 dan grand design dari nawacita Kurikulum merdeka secara kompleks. Insya Allah kita akan optimalkan di madrasah", tuturnya.

Dengan bimbingan teknis ini, MAN Insan Cendekia menegaskan komitmennya untuk terus memajukan pendidikan madrasah di Indonesia, menjadikan Kurikulum Merdeka sebagai alat untuk mencetak generasi penerus yang siap menghadapi dinamika zaman dengan landasan spiritual yang kuat.(Din/OH)


Daerah LAINNYA