Parepare, (Humas Parepare) – Apel setiap Senin pagi dan Jumat sore merupakan kegiatan rutin yang menjadi rutinitas di Kantor Kementerian Agama Kota Parepare sebagai salah satu wujud kedisiplinan dan komitmen para pegawai dalam menjalankan kegiatan apapun yang telah disepakati bersama.
Apel sore kembali digelar di Halaman Kantor Kemenag Parepare pada Jumat, (20/5/2022).Tidak hanya diikuti oleh seluruh pegawai, para mahasiswa PPL IAIN Parepare juga diwajibkan mengikuti apel sebagai salah satu program rutin di lingkungan Kantor Kemenag Parepare.
Bertindak sebagai Pembina Apel yakni Kepala Subbagian Tata Usaha, Syaiful Mahsan. Mengawali sambutannya, ia berpesan kepada para mahasiswa PPL agar dalam melaksanakan tugas dalam hal ini praktik pengalaman lapangan agar bekerja sebagaimana layaknya seorang pegawai.
“Kepada anak-anakku, selama berada di sini kalian harus belajar dalam hal ini bekerja sebagaimana layaknya seorang pegawai dan tetap patuh ikuti aturan, salah satunya adalah mengikuti apel pagi pada hari Senin dan apel sore pada hari Jumat. Selain itu, kalian harus masuk kantor sesuai jam yang telah ditentukan sebagai bentuk kepatuhan kita, semoga nantinya juga bisa menjadi pegawai bahkan bisa lebih baik dari kami baik sebagai pegawai pemerintahan maupun pegawai swasta,”ungkap Kasubbag TU menyemangati.
Selanjutnya Kasubbag TU berpesan agar para mahasiswa ikut andil dalam menyukseskan seluruh kegiatan yang dilaksanakan di lingkungan kantor, termasuk dalam menyukseskan sejumlah kegiatan yang akan dilaksanakan di Kantor Kemenag Parepare pekan depan.
“Sejumlah kegiatan akan dilaksanakan di Kantor Kemenag Parepare pekan depan, bahkan sejumlah pejabat Kanwil Kemenag Sulsel termasuk Kakanwil akan menghadiri kegiatan tersebut, maka tugas dan kewajiban kita bersama untuk bahu membahu dalam menyukseskan kegiatan tersebut karena kegiatan kantor tanggungjawab kita bersama,”harap Syaiful Mahsan.
Adapun kegiatan yang akan dilaksanakan dalam 1 pekan ke depan yakni Pelatihan Di Wilayah Kerja (PDWK), Moderasi Beragama, Manasik Haji, Wawancara Ujian Penyesuaian Kenaikan Pangkat (UPKP) yang diikuti oleh 3 peserta dari Luwu Timur.
Kakanwil Kemenag Sulsel rencananya akan menghadiri 3 kegiatan yakni Manasik Haji dan Moderasi Beragama yang dilaksanakan di Kantor Kemenag Parepare dan Launching Madrasah Digital di MAN 2 Kota Parepare.(Wn)