HUT Pramuka 56 Tahun, H. M. Amin M Terima Lencana Pancawarsa III

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Bone,  (Humas Bone) - Upacara Peringatan Hari Pramuka ke 56 Tahun 2017 di Gedung Olahraga Stadion Lapatau Watampone berlansung dengan tertip.  Senin, (14/8/2017)

Bupati Bone Dr. H. A. Fahsar M. Padjalangi, M.Si selaku ketua Majelis Pembimbing Cabang (MABICAB) Tingat Kabupaten Bone menjadi pembina upacara peringatan Hari Pramuka ke 56 Tahun.

Upacara tersebrut dihadiri oleh Wakil Bupati Bone, para staf ahli Bupati Bone, Para Asisten Seksa Kab. Bone, Kepala Organisasi Perangkat Daerah Kab. Bone, Para Kepala Instansi Vertikal Kab. Bone, Pimpinan Lembaga Perbankan se Kab. Bone, para Kabag Setda Kab. Bone, para Penggerak PKK Kab. Bone, para Camat dan Kepala UPTD Pendidikan se Kab. Bone.

Turut jadi peserta pula para Penggalang dan Penegak beserta guru dari setiap perwikalan sekolah / Madrasah Negeri se Kab. Bone. Semua peserta berkumpul disatu titik dengan satu kesaragaman yaitu seragam pramuka.

A. Fahsar dalam amanatnya mengawali dengan SALAM PRAMUKA. Beliau menyampaikan pidato seragam upacara HUT Pramuka ke 56 Tahun dan juga menyampaikan ucapan terima kasi kepada panitia penyelenggara karena upacara terlaksana dengan tertip.

upacara yang dirangkaikan dengan penyerahan penghargaan Lencana Pancawarsa dari Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka kepada 11 orang MABICAB  yang terdiri dari Bupati Bone dan Wkil Bupati Bone, unsur MUSPIDA, Pimpinan Instansi Vertikal dan 3 orang Pembina Gugus Terdepan.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bone Drs. H. M. Amin M, M.HI selaku Pimpinan Instansi Vertikal menjadi anggota MABICAB Kab. Bone dan diberikan penghargaan Lencana Pancawarsa III dengan masa pengabdian 15 Tahun oleh Bupati Bone.

Setelah upacara selesai, dilanjutkan ramah tamah yang diwarnai dengan aksi tingkat Penggalang yang merupakan siswa SMP 1 Watampone. para penggalang ini kuasai lapangan mempertontonkan berbagai kegiatan kepramukaan. Salam pramuka. (ah/arf)


Daerah LAINNYA