Kemenag Sinjai

H. Jamaris Harap PW DMI Sinjai Dapat Bekerja Maksimal Dalam Menjalankan Program 2022 - 2027

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sinjai (Kakankemenag Sinjai) H. Jamaris saat membawakan sambutan pelantikan pengurus Pimpinan Daerah Dewan Masjid Indonesia (PD DMI) Kabupaten Sinjai

Alehanuae, Sinjai Utara (Humas Sinjai) - Kepala  Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sinjai (Kakankemenag Sinjai)  H. Jamaris menitip harapan agar para pengurus pelantikan pengurus Pimpinan Daerah Dewan Masjid Indonesia (PD DMI) Kabupaten Sinja bisa merealisasikan program untuk kemaslahatan ummat sesuai tema pelantikan yang diusung “Memakmurkan dan Dimakmurkan Masjid Untuk Sinjai yang Religius”. Katanya saat membawakan sambutan pada  saat menghadiri sekaligus menyaksikan pelantikan pengurus Pimpinan Daerah Dewan Masjid Indonesia (PD DMI) Kabupaten Sinjai masa khidmat 2022-2027, di Ruang Pola Kantor Bupati Sinjai, Kamis (12/1/2023)siang.

Lanjut kata Jamaris  dihadapan Wakil Ketua Umum DMI Wilayah Sulsel  H.M. lqbal Samad Suhaeb,  Wakil Bupati Sinjai, Andi Kartini Ottong serta Forkopimda  menyampaikan bahwa Kemenag sinjai  siap mendukung dan mengapresiasi setingi tingginya untuk program program DMI Sinjai,

 Menurututnya  program DMI Sinjai  sejalan dengan Program Pemerintah Kab. Sinjai  karena sangat mendukung dengan kegiatan Masjid, dan sesuai yang kita ketahui bahwa hal tersebut merupakan sejalan dengan program Bupati Sinjai dan Wakil Bupati Sinjai , sehingga Masjid menjadi salah satu prioritas  pemerintah.

Menutup sambutanya kakankemenag Sinjai  juga berharap agar  para pengurus yang akan di lantik/kukuhkan masa khidmat 2022-2027 dapat bekerja maksimal dalam menjalankan seluruh program yang telah disusun. Selamat dan Sukses semoga tetap eksis dan berpartisipasi dalam pembangunan daerah khususnya di bidang keagamaan di Kabupaten Sinjai ,” harapnya

Sementara itu, Wakil Bupati Sinjai, Kartini Ottong berpesan kepada pengurus DMI untuk bekerja maksimal melengkapi fasilitas serta memakmurkan seluruh masjid di wilayah Kabupaten Sinjai.

Selain itu, Kartini mengatakan agar pengurus DMI merespon permasalahan-permasalahan yang saat ini dihadapi oleh masyarakat diantaranya kenakalan remaja dan penyalahgunaan narkoba. “Jika dewan masjid ini berfungsi maksimal maka seluruh permasalahan akan mudah diatasi,” tutur Kartini. 


Daerah LAINNYA