Humas As'adiyah Galung Beru

Genjot Pembangunan, Pengasuh PP. As’adiyah Galung Beru: Akhir Juli Difungsikan

Pengasuh Ponpes As’adiyah Galung Beru Bulukumba, KM. Rusli Rahman menjelaskan, pihaknya tengah merampungkan pembangunan gedung berlantai tiga yang direncanakan akan dipergunakan untuk tahun ajaran baru 2022-2023.

Galung Beru, (Humas Bulukumba) – Pengasuh Ponpes As’adiyah Galung Beru Bulukumba, KM. Rusli Rahman menjelaskan, pihaknya tengah merampungkan pembangunan gedung berlantai tiga yang direncanakan akan dipergunakan untuk tahun ajaran baru 2022-2023. Senin, 04/07/2022.

Menurut KM. Rusli Rahman, gedung tersebut diperuntukkan untuk asrama santri putera dan ruang kelas belajar MTs. Untuk fasilitas kamar di gedung asrama baru itu  akan dilengkapi dengan tempat tidur dan lemari bagi santri, ditambah 1 kamar untuk pembina asrama.

“Untuk dilantai ketiga, ada kamar pembina asrama didalamnya, hal itu dimaksudkan untuk memudahkan kontrol santri,” ungkapnya.

Ketua Yayasan juga menyampaikan terima kasih kepada para santri, wali santri, guru dan pembina asrama serta seluruh donatur dan simpatisan As’adiyah Galung Beru yang ikut dalam menyalurkan sumbangsinya untuk pembangunan tersebut.

Diketahui, asrama baru yang dibangun tersebut memuat kapasitas ratusan santri. Pihak pengelola terus menambah bangunan hunian santri dikarenakan animo masyarakat menyekolahkan putra-putrinya di Ponpes As’adiyah Galung Beru sangat tinggi.

Menurut ketua panitia PPDB 2022/2023, Jusman Imam mengatakan, untuk tahun ajaran baru 2022/2023 tercatat ratusan pendaftar mengambil formulir dan separuhnya telah mengembalikan formulir dan melakukan registrasi. (JSI)


Daerah LAINNYA