As'adiyah Galung Beru

Forum Komunikasi Orangtua Santri PP As’adiyah Galung Beru Resmi Dilantik

Suasana Pelantikan Pengurus Forum Komunikasi Orangtua Santri Pondok Pesantren As’adiyah Galung Beru Masa Khidmat 2022-2024

Galung Beru, (Humas Bulukumba) – Pengurus Pusat Pondok Pesantren As’adiyah Sengkang Kab. Wajo melantik pengurus Forum Komunikasi Orangtua Santri Pondok Pesantren As’adiyah Galung Beru Masa Khidmat 2022-2024 yang berlangsung di kompleks pesantren As’adiyah Galung Beru Bulukumba, Minggu (30/10/2022).

Pelantikan yang dirangkaikan dengan peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1444 H ini berlangsung khidmat. Prosesi pelantikan ditandai dengan pembacaan surat keputusan pengurus Yayasan Ponpes As’adiyah Galung Beru oleh pembina Tahfizh, Ustadz Jusman Imam.

Pengurus baru yang terpilih dilantik langsung oleh Gurutta Drs. H. A. Muhammad Hasbi Gani, M.Si selaku Sekretaris 1 Pengurus Pusat Pondok Pesantren As’adiyah Sengkang didampingi KM. Rusli Rahman, S.FIl.I.,M.Pd selaku Ketua Yayasan Ponpes As’adiyah Galung Beru.

“Atas nama pengurus pusat pondok pesantren As’adiyah Sengkang menyampaikan selamat berkhidmat kepada Pengurus yang telah dilantik. Dengan harapan amanah yang diberikan dapat dilaksanakan dengan baik,” tuturnya saat menyampaikan ceramah maulid.

Lebih lanjut, beliau menyampaikan, bahwa lahirnya organisasi ini merupakan terobosan yang luar biasa dilakukan pengurus Yayasan As’adiyah Galung Beru.

“Kami turut bangga dengan terobosan luar biasa ini. Setahu saya, dari ratusan cabang As’adiyah yang tersebar di seluruh Indonesia, forum komunikasi orangtua santri ini hanya ada di Bulukumba dan mungkin termasuk yang pertama di Sulawesi Selatan,” lanjutnya.

Sebelumnya, Kasubag TU Kemenag Bulukumba Drs. H. Arifin Nur dalam sambutannya mengungkapkan bahwa terbentuknya forum komunikasi  ini sangat membantu dalam membangun dan membesarkan Pesantren As’adiyah Galung Beru yang lebih baik.

"Mudahan-mudahan dengan adanya Forum ini kita membangun kepedulian sebanyak-banyaknya di Pondok Pesantren As’adiyah Galung Beru, tidak bisa dipungkiri peran orangtua santri dalam membantu pengurus pesantren sangatlah vital,” terangnya.

Ditempat berbeda, Ketua Yayasan As’adiyah Galung Beru KM. Rusli Rahman menyampaikan, kontribusi pengurus  Forum Komunikasi Orangtua Santri ini sudah terlihat sebelum dilaksanakan pelantikan.

“Alhamdulillah, sebelum kepengurusan dilantik sudah melakukan pengadaan tegel untuk asrama santri putra. Kami sangat berterima kasih atas kerjasama orangtua santri. Insya Allah dalam waktu dekat kita akan agendakan rapat program kerja,” tutupnya. (JSI)


Daerah LAINNYA