Dua Perangkat Muslimat NU Soppeng Dilantik Oleh Ketua PW Muslimat NU Sulsel

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Lompulle, (Kemenag) – Dua perangkat Muslimat Nahdlatul Ulama Kabupaten Soppeng yang terdiri atas Himpunan Da’iyah dan Majelis Taklim Muslimat NU (Hidmat MNU) dan Yayasan Kesejahteraan Muslimat NU (YKM NU) resmi dilantik hari ini oleh Ketua PW Muslimat NU Sulsel Dr. Hj. A. Majdah M. Zain, M. Si, Kamis 28 Desember 2017.

Acara pelantikan dipusatkan di Pondok Pesantren Shiratal Mustaqim Lompulle Kecamatan Ganra Kabupaten Soppeng yang dihadiri Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Soppeng Dr. H. Huzaemah, M. Ag, Ketua PC Muslimat NU Kabupaten Soppeng Dra. Hj. A. Barlian Dulung, M. Pd.I, Pegawai Dinas Pertanian Kabupaten Soppeng dan Kepala Desa Lompulle.

Ketua PW Muslimat NU Sulsel, Majdah M Zain mengingatkan pengurus yang telah dilantik baik HIDMAT maupun YKM untuk terus meningkatkan dan mengasah kapasitasnya menjadi motor penggerak untuk diterjunkan ke masyarakat.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Soppeng, Huzaemah Rauf dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa Muslimat NU harus memperlihatkan kerja nyata untuk pembangunan agama, bangsa dan negara.

“jangan hanya bajunya yang cantik tapi tidak ada pekerjaan yang selesai dan bisa dirasakan manfaatnya” ujar Kakan Kemenag.

Beliau juga mengharapkan agar terjalin sinergitas antara Muslimat NU dengan Pemerintah Daerah untuk membangun masyarakat Kabupaten Soppeng yang berakhlakul karimah. (afr)


Daerah LAINNYA