Dinyatakan Lolos KSM Tingkat Provinsi, Siswa MA PP Nurul Falah Borongganjeng Fokus Persiapkan ini

Aidil Rezki, Siswa MA PP. Nurul Falah Bulukumba, akan Bertanding di KSM tingkat Provinsi.

Borongganjeng, (Humas Bulukumba) - Baru-baru ini, pengumuman hasil Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat kabupaten telah diunggah pada akun website resmi Kemenag. Pengumuman tersebut diunggah pada, Kamis (18/8/2022) pukul 16.00 WITA. Dari pengumuman ini, MA PP Nurul Falah Borongganjeng kembali meraih prestasi. 

Terdapat 2 siswa MA PP Nurul Falah Borongganjeng yang dinyatakan Lolos ke tingkat Provinsi, mewakili kab. Bulukumba di 2 mata pelajaran. Geografi dan Matematika. Kedua peserta didik tersebut adalah, A. Nurul Fatima Zahra dan Aidil Rezki. 

Aidil Rezki, siswa yang akan mewakili Kab. Bulukumba ke tingkat Provinsi di bidang matematika, mengucapkan rasa syukurnya karena telah terpilih. Ia duduk di posisi ke 3 dari 18 peserta yang ikut mengerjakan soal pada, Sabtu (13/8/2022). 

"Alhamdulillah, ini pengalaman pertama saya mengikuti KSM. Saya lolos ke tingkat provinsi dan meriah peringkat ke-3. Ini merupakan kebanggaan tersendiri bagi orangtua dan para pembina yang telah membimbing saya. Karena kesusksesan saya ini tidak terlepas dari doa, serta dukungan mereka," ucapnya saat diwawancarai via WhatsApp. Sabtu, (20/8/2022).

Setelah dinyatakan Lolos ke tingkat provinsi, Aidil lebih fokus mempersiapkan dirinya. Ia mengatakan bahwa, di tingkat provinsi tentunya memiliki kesulitan yang lebih daripada di tingkat kabupaten. Sebab itu ia ingin melewati banyak proses pembelajaran. 

"Karena saya telah diamanahkan untuk mewakili Kab. Bulukumba di tingkat Provinsi. Saya ingin memberikan yang terbaik. Dan saya mulai berlatih sekarang, mendownload media pembelajaran matematika yang mudah dipahami. Serta menggunakan waktu sebaik mungkin untuk mempersiapkan diri," tambahnya. 

Sedangkan pelaksanaan KSM tingkat provinsi akan diselenggarakan pada 10-11 September 2022 mendatang. (mr)


Daerah LAINNYA