Humas Kemenag Bulukumba

Danramil 1411-03 Kunjungi MTs Muhammadiyah Kajang Yang Tertimpa Musibah

Danramil 1411-03/Kajang melihat langsung kondisi kelas yang rusak dengan mengelilingi seluruh bagian yang hancur berantakan akibat runtuhnya pohon besar yang letaknya di pojok belakang madrasah.

Kajang, (Humas Bulukumba) - Danramil 1411-03/Kajang, Letnan Satu Inf Bakri mengunjungi MTs Muhammadiyah  Kajang yang tertimpa musibah yaitu tumbangnya pohon besar yang mengakibatkan ruang kelas IX rusak parah. Kamis (19/05/2022).

Danramil 1411-03/Kajang melihat langsung kondisi kelas yang rusak dengan mengelilingi seluruh bagian yang hancur berantakan akibat runtuhnya pohon besar yang letaknya di pojok belakang madrasah.

Beliau merasa prihatin dengan kejadian tersebut dan pada saat itu dia mengatakan ingin berkoordinasi dengan Bapak Camat Kajang, untuk membersihkan reruntuhan kelas dan ranting pohon.

Dia mengatakan, upaya ini merupakan salah satu tugas TNI yang diamanatkan dalam Undang-undang untuk melaksanakan Operasi Militer Selain Perang, di antaranya penanggulangan Bencana Alam.

“Oleh karenanya kita senantiasa bersinergi dengan seluruh pihak untuk melakukan langkah dalam penanggulangan musibah ini yang terjadi di wilayah jajaran Koramil 1411-03/Kajang,” Ucapnya.

Pihak TNI juga menjalin koordinasi dan sinergitas dalam penanganan bencana. Baik dengan pemerintah daerah maupun kepolisian, sebagai upaya pengambilan langkah saat terjadi bencana, baik banjir, kebakaran lahan ataupun seperti yang terjadi di madrasah ini.

Kepala MTs Muhammadiyah Kajang, Hasrawati sangat bersyukur dan sangat berterima kasih atas kepedulian Bapak Danramil Kec. Kajang. Tutupnya (BM/ARd)


Daerah LAINNYA