KUA Ujung Bulu

Bangun Nota Kesepakatan, KUA Ujung Bulu Masuk Lembaga Permasyarakatan Klas IIA Bulukumba

Dalam kegiatan pembinaan kepribadian melalui pengajian dan kajian agama bersama warga binaan Permasyarakatan pada Lembaga Permasyarakatan Klas IIA Bulukumba diadakan Nota Kesepakatan dengan Kementerian Agama Kabupaten Bulukumba.

Bulukumba, (Humas Bulukumba) - Dalam kegiatan pembinaan kepribadian melalui pengajian dan kajian agama bersama warga binaan Permasyarakatan pada Lembaga Permasyarakatan Klas IIA Bulukumba diadakan Nota Kesepakatan dengan Kementerian Agama Kabupaten Bulukumba. Jum'at, 02/9/2022.

Pada pertemuan ini di hadiri oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bulukumba H. Muhammad Yunus, Kasubag TU H. Arifin Nur, Kepala KUA Ujung Bulu H. Muhammad Ansar Mahdy dan Ketua Pokjaluh Bulukumba H. Patahuddin, Kasi Bimas Islam Syukriadi beserta beberapa Penyuluh Fungsional dan penyuluh Non PNS.

Sebagai maksud dan tujuan pada pelaksanaan ini antara pihak pertama selaku Ketua Lembaga Permasyarakatan Klas IIA Bulukumba Muh. Zaini, A.Md.IP.,S.Sos.,M.Si, dan pihak kedua Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bulukumba, H. Muhammad Yunus. Kedua pihak sepakat melaksanakan kegiatan pembinaan kepribadian melalui pengajian dan kajian Agama  bersama Lembaga Permasyarakatan Klas IIA Bulukumba dengan Kementerian Agama Kabupaten Bulukumba. Pada pelaksanaan kegiatan tersebut dilaksanakan minimal 2 kali dalam sebulan dan pelaksanaan hari kegiatan digunakan oleh pihak pertama dan pihak kedua pada bulan berjalan.

Persetujuan ini berlaku dalam jangka waktu 2 (dua) tahun terhitung sejak di tandatangani oleh kedua belah pihak dan dapat di perpanjang atau di akhiri,  atas persetujuan para pihak melalui pemberitahuan tertulis dari salah satu pihak paling lambat 6 bulan sebelum berakhirnya perjanjian.

H. Patahuddin, melampirkan pada surat persetujuan berbagai kajian atau materi yang akan dipresentasekan bersama dengan warga Binaan Pemasyarakatan Klas IIA Bulukumba. (Drm/JSI)


Daerah LAINNYA