Kegiatan MAN Insan Cendekia Gowa

Antusiasme Tinggi, 1740 Calon Peserta Didik Ikuti Tes SNPDB MAN IC Gowa

Kepala madrasah saat memantau jalannya tes

Parangloe (Humas Gowa). Tes Seleksi Nasional Penerimaan Peserta Didik Baru (SNPDB) MAN Insan Cendekia Gowa pada tahun pelajaran 2023/2024 mencapai 1740 pendaftar dengan rincian 1712 siswa memilih jalur tes dan 28 jalur prestasi.

Kegiatan ini dilaksanakan secara serentak oleh MAN IC seluruh Indonesia selama dua hari, yaitu 2-3 Maret 2024. Adapun pelaksanaan ujian SNPDB MAN IC Gowa, Sulawesi Selatan, bertempat di MAN IC Gowa dan MAN Sidenreng Rappang (Sidrap).

Kepala MAN IC Gowa, Burhanuddin, menyampaikan rasa syukur atas kelancaran event ini pada Sabtu (2/3/2024). “Alhamdulillah hari pertama SNPDB di MAN IC Gowa diikuti oleh 541 peserta, sedangkan di Sidrap 213. Kegiatan berjalan dengan baik tanpa kendala yang berarti,” ujarnya.

Lebih lanjut ia berterima kasih atas kerjasama guru-guru dan tenaga kependidikan, khususnya para panitia dan pengawas MAN IC Gowa. "Kesuksesan SNPDB tahun ini adalah keberhasilan kita bersama,” tegas Burhanuddin. 

Tingginya antusiasme calon peserta didik baru yang mencapai ribuan berasal dari berbagai SMP atau MTs negeri dan swasta di Indonesia. Mereka yang telah memenuhi syarat itu, siap berkompetisi untuk mengisi jatah 72 kursi saja, 36 putra dan 36 putri.

Pelaksanaan SNPDB MAN IC seluruh Indonesia menggunakan tes berbasis komputer atau CBT. Materi ujian terdiri atas potensi akademik, meliputi mata Pelajaran PAI, Matematika, Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris, serta tes Moderasi Beragama.

Kegiatan ini dimulai pukul 07.30-11.30 WITA dan berjalan aman dan kondusif.(Din/OH)


Daerah LAINNYA