Antusias Peserta Didik MIN 3 Sinjai Ikuti Lomba Mewarnai Kaligrafi

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Sinjai Borong (Humas Sinjai) – Kegiatan pesantren ramadhan hari ke-3 (ketiga) yang diikuti peserta didik Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 3 Sinjai diwarnai dengan beberapa perlombaan, Sabtu (9/4/2022).

Salah satunya adalah lomba mewarnai kaligrafi yang dikhususkan untuk peserta didik kelas 1 (satu) dan II (dua). Lomba digelar di ruang kelas III (tiga) dengan jumlah peserta sebanyak 29 (dua puluh sembilan) orang.

Kepala MIN 3 Sinjai, Masna Intan mengungkapkan tujuan diadakannya lomba adalah untuk memberikan wadah bagi peserta didik melatih keberanian dalam berkarya dan unjuk gigi dengan kemampuannya. Selain itu, diharapkan dapat menjaring bibit muda berprestasi di bidang seni, tukasnya.

Lanjut ia mengungkapkan rasa bangga karena melihat antusiasme peserta didik yang luar biasa terlihat dari persiapannya membawa peralatan mewarnai masing-masing. “Mashaa Allah siap dan semangat semua anak-anakku mengikuti lomba, bawa pewarna masing-masing dari rumah tawwa”, kata Masna di hadapan para peserta lomba.

Kegiatan lomba ini merupakan kegiatan positif yang ditujukan guna melatih peserta didik agar memanfaatkan bulan ramadhan dengan hal-hal yang bermafaat. Selain itu, juga salah satu ajang untuk pengembangan bakat anak peserta didik dengan keceriaan dan kebersamaan. (A.Q/Arf)


Daerah LAINNYA