Assesemen Nasional Berbasis Komputer

40 Siswa MA Arifah Gowa Ikuti Simulasi ANBK

Kepala MA Arifah mengawasi assesemen di lab komputer Arifah

Pallangga (Humas Gowa). Sebanyak 40 siswa MA Arifah Gowa mengikuti simulasi Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK). Simulasi dilaksanakan di laboratorium komputer, Senin (22/8/2022).

Siswa dibagi dalam dua sesi dan akan berlangsung selama dua hari (22 - 23 Agustus 2022). ANBK ini nantinya, para siswa akan diuji dengan materi Literasi, Numerasi, survey karakter dan survey lingkungan belajar. Ke 40 siswa ini dipilih secara acak oleh sistem yang diberlakukan di Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI.

Menurut proktor ANBK MA Arifah, Imran, ANBK merupakan bagian dari proses pemetaan mutu sistem pendidikan (sekolah, madrasah, dan program kesetaraan jenjang dasar serta menengah) yang lebih praktis dilakukan. ANBK merupakan pengganti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) dengan proses penilaian yang tertentu.

Sementara itu Amriadi, Wakamad Kesiswaan menjelaskan bahwa ANBK adalah penilaian yang fokus melakukan tindakan evaluasi input, proses dan output pembelajaran melalui serangkaian tahapan tertentu.

Peserta yang berhak mengikuti ANBK adalah para siswa yang berada di tingkat satuan pendidikan, dimana pelaksanaan di MA Arifah Gowa dilakukan secara online. Hal ini menurut Amriadi karena akses internet di MA Arifah stabil dan telah memiliki komputer proctor untuk membuka token.

Sementara itu, Ridzan Djafri, Kepala MA Arifah menjelaskan bahwa melalui ANBK ini, nantinya akan diukur tiga instrumen penilaian sebagai bagian dari evalusi pemerintah meningkatkan kualitas pendidikan, yaitu:

1. Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) yang mengukur literasi membaca dan literasi matematika (numerasi) murid,

2. Survei Karakter yang mengukur sikap, nilai, keyakinan, dan kebiasaan yang mencerminkan karakter murid,

3. Survei Lingkungan Belajar yang mengukur kualitas berbagai aspek input dan proses belajar-mengajar di kelas maupun di tingkat satuan pendidikan. (ridz/OH)


Daerah LAINNYA