Merdeka Toleransi 2022

Zikir Bersama Dan Karnaval Akan Hiasi Pekan Merdeka Toleransi Kemenag Sinjai

Zikir Bersama Dan Karnval Akan Hiasi Pekan Merdeka Toleransi Kemenag Sinjai, Rabu ( 10/8/2022) siang. (Foto: Humas Kemenag Sinjai)

Biringere, Sinjai Utara (Humas Sinjai) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Sinjai H. Jamaris bersama Kasubag TU, Kasi Pendidikan Madrasah, Kasi Bimas Islam Kemenag Sinjai, bertempat di Rumah Jabatan Bupati Sinjai, Rabu ( 10/8/2022) siang.

Kedatangan pucuk pimpinan di Jajaran Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sinjai bersama para pejabatnya melakukan audiens dengan Bupati Sinjai Andi Seto Asapa terkait dalam rangka kegiatan yang di gelar oleh Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan dalam rangkaian acara Pekan Merdeka Toleransi yang puncaknya bakal digelar bertepatan dengan peringatan HUT RI Ke-77.

Kakankemenag Sinjai menyampaikan dihadapan Bupati Sinjai bahwa Kemenag Sinjai akan menggelar zikir bersama pada Selasa, 16 Agustus 2022 malam mendatang.

Selain itu juga Kakankemenag mengundang Bupati Sinjai untuk hadir sekaligus sebagai Inspektur pada acara puncak Karnaval Toleransi Kemenag Sinjai yang akan di pusatkan di Lapangan Sinjai Bersatu , Kecamatan Sinjai Utara Kabupaten Sinjai, pada tanggal 20 Agustus 2022 mendatang,

Sementara, Bupati Sinjai Andi Seto Ghadista Asapa mendukung serta menyambut baik rencana pelaksanaan Pekan Merdeka Toleransi yang dinilai dapat menjadi wadah mempersatukan perbedaan agama dan keyakinan dalam bingkai toleransi.

“Kami selaku Pemerintah Daerah menyambut baik kegiatan ini. Mudah-mudahan bisa menjadi ajang untuk selalu merawat persatuan, apalagi momennya sangat tepat di suasana peringatan HUT RI tahun ini,” pungkasnya. (Arf/Isn)


Daerah LAINNYA