Kegiatan MTsN Gowa

Wakamad Kesiswaan MTsN Gowa Tutup Event Sparta 2022

Foto bersama juara Sparta 2022

Bontomarannu (Humas Gowa). Wakil kepala  Madrasah Bidang Kesiswaan MTsN Gowa, Nurbaeti Khalik, menutup kegiatan Sparta (Sport Art Islamic) 2022/2023. Kegiatan yang berlangsung selama empat hari mulai Senin lalu itu ditutup sekaligus penyerahan hadiah dan sertifikat bagi peserta didik yang meraih juara, Jum'at  (23/12/2022).

Nurbaeti dalam sambutannya menyampaikan tujuan diadakannya Porseni/Sparta adalah untuk menumbuhkembangkan potensi peserta didik dalam bidang non akademik untuk berkreasi dan berprestasi. "Juga menumbuhkan sportivitas, mengakui kelebihan orang lain sekaligus memacu diri untuk bersaing secara sehat," ungkapnya.

Lanjut Ety dengan ucapan penuh rasa syukur atas suksesnya acara ini, tanpa ada kendala berarti. Melalui momentum semangat kebersamaan Ety mengajak untuk meningkatkan prestasi yang lebih tinggi lagi, dengan semangat satu siswa satu prestasi.

"Bagi yang mendapatkan juara, jangan membanggakan diri melainkan tetap rendah hati serta tetap pertahankan sportifitas dan kreatifitas, begitupun bagi peserta didik yang belum berhasil mendapatkan juara pada lomba ini, diharapkan jangan berkecil hati namun tetap semangat untuk belajar dan berlatih agar bisa juga mendapatkan juara seperti temannya," tutur Wakamad memberi semangat.

Lebih lanjut guru yang akrab disapa Mem ini, sangat mengapresiasi panitia kegiatan baik dari unsur pendidik maupun OSIM yang telah mensukseskan Porseni tersebut. Begitu juga seluruh peserta didik yang turut hadir di setiap perlombaan.

Diharapkan dengan adanya kegiatan Porseni ini melatih kefokusan dan meningkatkan akhlak peserta didik karena juara bukanlah tujuan utama akan tetapi solidaritas dan uji mental kepada peserta didik.

Di tempat yang sama dilanjutkan dengan pengumuman para pemenang yang mendapatkan juara yang dibacakan oleh Sekretaris Panitia, Tamriansyah sekaligus pemberian piala, sertifikat, serta hadiah menarik lainnya. (SN/OH)


Daerah LAINNYA