Usai Raih Juara, Segenap Guru dan Tenaga Pendidikan MTsN 1 Bulukumba Lakukan Ini

MTsN 1 Bulukumba Juara Lomba Hias Telur, Warnai Peringatan Maulid Nabi 1444 H, Selasa (11/10/2022).

Bulukumba (Humas Bulukumba) – Meraih juara pada lomba hias telur pada peringatan maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H, beberapa guru MTsN 1 Bulukumba abadikan momen tersebut dengan pose bersama, Selasa (11/10/2022).

Lomba menghias telur warnai peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H/2022 M yang digelar Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan, digelar di Islamic Center Dato Tiro.

Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kabupaten Bulukumba bersama Pemerintah Kabupaten Bulukumba, BAZNAS, Tim Penggerak PKK, BKPRMI, dan Pengurus ICDT yang telah menggelar pekan maulid Nabi Muhammad SAW yang mana  puncak acaranya digelar hari ini.

Dalam peringatan maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H ini, wakil Bupati Bulukumba, H. A. Edy Manaf dalam sambutannya menyampaikan melalui peringatan maulid ini hendaknya menjadi momentum untuk meresapi nilai-nilai yang bernuansa Islam dan terus mengambil hikmah peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.

Pemberi  tauziyah pada peringatan maulid tahun 1444 H diisi oleh Ustadz Muhammad Irsyad Abdullah yang mengajak ratusan jamaah untuk menjadikan Nabi Muhammad SAW sebagai teladan dalam segala aspek kehidupan, baik dalam kehidupan pribadi, rumah tangga, maupun dalam masyarakat, maka Nabi Muhammad SAW adalah contoh terbaik untuk kita, ungkapnya.

Ia juga menambahkan bahwa dalam beragama agar tidak gampang membid’ahkan dan mengingatkan bahwa pemimpin yang baik adalah pemimpin yang senantiasa mendukung kegiatan-kegiatan keagamaan.

Sementara itu Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bulukumba, H. Muhammad Yunus dalam laporannya sebagai ketua harian PHBI Bulukumba menyampaikan peringatan maulid tahun ini adalah peringatan maulid yang digelar secara terbuka dan menghadirkan masyarakat pasca pandemi.

“harapan kita adalah menanamkan cinta kepada Rasulullah SAW dan keteladanan akhlak beliau dapat terimplementasi dalam kehidupan keseharian kita” ungkap Kakankemenag.

Terkait acara tersebut  untuk puncak acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, lomba hias telur MTsN 1 Bulukumba meraih Juara ketiga dari 55 peserta lomba, yang terdiri dari organisasi perangkat daerah, utusan kecamatan baik dari majelis ta’lim dan KUA se Kabupaten Bulukumba dan Madrasah Negeri se-Kabupaten Bulukumba.

Kepala MTsN 1 Bulukumba, Muhammad Asdar,  mengapresiasikan kerja tim solid yang telah mempersembahkan hasil karya dalam lomba hias telur memeriahkan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tahun 1444 H/ 2022 M sehingga dapat meraih juara. (Er)


Daerah LAINNYA