Tari Pa'tirra' Dan Pa'gelllu' Sambut Peserta Raker

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Makale, (Inmas Tator) - Nuansa tradisional budaya Toraja mewarnai acara pembukaan Rapat Kerja (raker) gabungan 5 Kantor Kemenag Kab./Kota yang dihelat di Pantan Hotel, Kabupaten Tana Toraja, sabtu, (21/04/2018).

Peserta raker yang berjumlah kurang lebiih 200 orang yang berasal dari unsur pejabat eselon 4 dan Kepala Madrasah dari Kantor Kemenag Tana Toraja, Toraja Utara, Enrekang, Jeneponto dan Kota Makassar ini, disambut dengan tarian adat Toraja, yang kerap ditampilkan untuk menyambut tamu agung pada setiap acara rambu tuka' (acara syukuran)

Para pejabat baik dari Kanwil maupun Kemenag RI, ketika hendak memasuki aula, disambut dengan tari pa'tirra', yaitu tarian yang sangat atraktif dengan diselingi pekikan atau teriakan sebagai simbol kesyukutan, kemenangan dan kebahagiaan. 

Staf Khusus Menteri agama bidang Humas dan Informasi H.Hadi Rahman sesaat sebelum memasuki aula, terelebih dahulu dipasangkan "passapu" (sejenis songkok) di kepalanya sebagai simbol penghargaan bagi tamu kehormatan.

Usai pemasangan "passapu" ,Hadi Rahman dan rombongan pejabat, diantaranya Ka.Kanwil Kemenag Sulawesi Selatan Dr.H.Abd.Wahid Thahir,M.Ag, Kasubag Hunas pada Biro Humas dan Data Kementrian Agama RI H.Rosidin, Kabag TU Drs.H.Abdul Wahid,,SH.MH beserta 22 Kepala Kantor Kemenag Kab./Kota se Sulawesi Selatan diiringi "pa''tirra' menuju aula.

Selepas murid-murid SD 169 Lea Kec.Makale mengantar para pejabat lewat tarian pa'tira'nya,' kemudian tampil siswa-siswi MAN Tana Toraja mempersembahkan tarian Pe'gellu'.

Tarian yang dibawakan oleh 4 penari ini memukau para peserta raker, oleh karena kostum khas adat Totaja yang dikenakan cukup unik, yaitu perpaduan kain tenun dan ornamen Toraja dengan hijab.

Sanggar Tari MAN Tana Toraja binaan Drs. Sampe Badalangi,. M.Sc ini kerap tampil pada event lomba tari, baik tingkat kabupaten maupun provinsi Sulawesi Selatan, dan tidak jarang menorehkan prestasi yang membanggakan. (AB/arf).


Daerah LAINNYA