Tanamkan Nilai-nilai Kedisiplinan, Peserta Didik MIN 1 Bone Latihan Pramuka

Peserta didik MIN 1 Bone berlatih Ekskul

Maroanging, (Humas Bone) – Puluhan Peserta didik Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Bone mengikuti latihan kepramukaan, di Lapangan Madrasah, Jum’at (16/2/2024) sore. Pelaksanaan latihan ini merupakan bagian dari pengembangan ekstrakurikuler bagi peserta didik dengan maksud untuk menambah pengetahuan dan keterampilan bagi peserta didik khususnya dalam bidang kepramukaan.

Pelaksanaan latihan ini dikoordinir langsung oleh Pendidik Madrasah yang diberi tanggung jawab untuk kepramukaan. Pendidik Madrasah yang maksud adalah Irvandi, Asmah, dan Suriyanti. 3 orang pendidik tersebut dengan penuh dedikasi yang tinggi membimbing peserta didik untuk memahami sejumlah keterampilan dasar pramuka.

Meskipun belum seutuhnya menggunakan uniform pramuka lengkap, para peserta didik yang berasal dari kelas III, IV dan V ini begitu bersemngat mengikuti jalannya latihan yang berfokus pada latihan baris, berbaris. Dengan satu komando yang tegas Irvandi selaku Pembina Pramuka mengarahkan peserta didik untuk memperagakan praktik baris-berbaris dengan bain dan benar.

“Mengingat sudah ada beberapa anak-anak kita yang pernah mengikuti kegiatan perkemahan pramuka tahun lalu dan tentu telah mengetahui sedikit aturan dan tatacara baris-berbaris itu, sehingga secara tidak langsung peserta didik mampu meniru gerakan yang dilakukan oleh peserta didik ini,” ungkap Irvandi.

Selain itu, Irvandi yang juga merupakan Purna Paskibra ini memberikan contoh-contoh ataupun gerakan dasar yang harus dilakukan oleh peserta didik dalam mempraktekkan baris-berbaris. Ia juga menyampaikan bahwa pelatihan baris-berbaris ini memberikan nilai yang positif bagi peserta didik seperti, kekompakan, taat aturan dan tidak bertindak dengan gegabah. (AhYan/Ahdi)


Daerah LAINNYA