KUA

Takziyah, Personil KUA Sibulue Petik Ilmu Lewat Sambutan Kakan Kemenag Bone

Personil KUA Sibulue Reguk Manisnya ilmu dari Kakan Kemenag Bone

Cinnong, (Humas Bone) – Personil Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Sibulue, Staf dan Penyuluh Agama patut bersyukur karena mereka dapat menyaksikan secara langsung tiga sosok panutan mereka yakni Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bone, Wahyuddin Hakim, Camat Sibulue, Andi Zainal Wahyudi, dan Kepala KUA Sibulue, Imran B dalam acara Takziyah mengenang tiga hari berpulangnya almarhumah Nursidah, Purna bhakti MIN 1 Bone.

Kegiatan yang digelar di kediaman almarhumah, Dusun Cempalangsa, Desa Cinnong, Kecamatan Sibulue tersebut dihadiri oleh banyak jamaah Masjid Miftahul Khair Cinnong dan Istiqbal Maroanging beserta sanak keluarga dan kerabat almarhumah.

Para Penyuluh beruntung dapat memetik ilmu lewat sambutan yang disampaikan oleh Wahyuddin untuk senantiasa memanfaatkan umur yang tersisa dengan sebaik-baiknya sebagai persiapan menuju kampung akhirat menyusul almarhumah. Ungkapnya pula bahwa sesibuk apapun bekerja, jangan pernah lupakan ibdah karena hidup hanya sementara dan semua yang dimiliki akan ditinggalkan dan pada akhirnya hanya amallah yang dibawa pulang menghadap Ilahi Robbi. Tak lupa pula sosok nomor satu Kemenag Bone tersebut menyampaikan duka cita mendalam atas kepergian almarhumah yang juga pernah berdedikasi untuk instansi Kemenag semasa hidupnya dengan menjadi tenaga pendidik MIN 1 Bone.  (Mariani/Ahdi)


Daerah LAINNYA