MTs Guppi Lembanna

Siswa MTs Guppi Lembanna Terima PIP di Bank Mandiri Bulukumba

Penerima Program Indonesia Pintar (PIP) bagi siswa siswi MTs Guppi Lembanna yang sudah dipersiapkan berkasnya dari bulan lalu, hari ini didampingi Darmawati dan Syamsuddin menuju Bank Mandiri Bulukumba untuk mencairkan dana PIP. Rabu, 3/8/2022.

Lembanna, (Humas Bulukumba) - Penerima Program Indonesia Pintar (PIP) bagi siswa siswi MTs Guppi Lembanna yang sudah dipersiapkan berkasnya dari bulan lalu, hari ini didampingi Darmawati dan Syamsuddin menuju Bank Mandiri Bulukumba untuk mencairkan dana PIP. Rabu, 3/8/2022.

Bantuan Program Indonesia Pintar (PIP) tahap I untuk siswa Madrasah Tsanawiyah (MTs) Guppi Lembanna hari ini dapat dicairkan sesuai dengan penyampaian Kepala Madrasah, Marni. Beliau tidak dapat mendampingi siswa hari karena bertepatan dengan rapat koordinasi yang dilaksanakan di gedung PLHUT kementerian agama kabupaten Bulukumba.

Program Indonesia Pintar (PIP) Madrasah merupakan bantuan berupa uang dari pemerintah melalui kementerian Agama (Kemenag).

Pemberian dana bantuan Program Indonesia Pintar (PIP) itu bertujuan untuk meringankan beban para orang tua peserta didik dalam menyekolahkan dan membeli keperluan sekolah siswa.

Darmawati, yang mendampingi siswa menyerahkan berkas pencairan PIP tahap 1 berjumlah 11 orang, yang kemudian ditandatangani oleh masing-masing  siswa untuk mendapatkan nomor rekening dan ATM yang selanjutnya menandatangi pencairannya.

Menurutnya dengan ada program ini dapat meringankan beban orang dengan keperluan sekolah anaknya.

"Saya berharap apa yang kalian dapatkan hari dapat dimanfaatkan untuk kepentingan sekolah,” harapnya.

Marni, Kepala Madrasah MTs Guppi Lembanna, juga turut bangga akan Program Indonesia pintar  melalui kementerian agama kabupaten. Beliau berharap agar ditahap 2 nanti penerimaanya makin bertambah sehingga siswa dapat tertolong dalam hal biaya sekolah. (Dar/JSI)


Daerah LAINNYA