Siswa Kelas VI MIN 1 Bone Ssiap Lanjutkan Pendidikan

Salah seorang Peserta didik Kelas VI MIN 1 Bone yang mempersiapkan diri untuk lanjut Pendidikan di Pondok Pesantren

Maroanging, (Humas Bone) – Masa pendidikan untuk peserta didik kelas VI Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Bone menyisakan waktu beberapa bulan, Ujian Madrasah akan digelar tidak lama lagi, usai mengikuti ujian madrasah dan dinyatakan lulus peserta didik kemudian akan melanjutkan pendidikan ke jenjang SLTP. Selain bersiap untuk memasuki ujian, beberapa orang peserta didik MIN 1 juga mulai berbenah mepersiapkan bekal untuk lanjut di tingkat SLPT (SMP/MTs)

Salah satu peserta didik MIN 1 Bone yang mulai mempersiapkan diri untuk melanjutkan pendidikan adalah Aqila Aflaha. Aqila yang tercatat sebagai peserta didik kelas VI a MIN 1 Bone ini minta laporan hasil belajar (rapor) miliknya kepada wali kelasnya, Jum’at (16/2/2024). Ia mengaku bahwa buku rapor tersebut oleh orang tuanya akan dscan sebagai kelengkapan untuk mendaftar disalah satu pondok pesantren yang ada di Kota Makassar.

“Ia mau dscan sama Ibuta Puang untuk mendaftar di pesantren, (buku rapor ini mau di scan oleh ibu saya untuyk dipakai mendaftar di pesantren),” Kata Aqila dalam dialeg daerah setempat. Menurut Aqila, ia telah mendapatkan sejumlah Prosedur penerimaan peserta didik baru di lembaga pendidikan yang ia pilih. Olehnya itu, ia mulai berbenah tentang hal-hal yang ia butuhkan.

Selain Aqila sejumlah peserta didik lainnya juga telah memulai ancang-ancang untuk bersiap melanjutkan pendidikannya namun yang tak kalah penting menurut mereka saat ini adalah persiapan memasuki ujian agar nantinya mereka lulus dan mendapatkan hasil yang memuaskan. (AhYan/Ahdi)


Daerah LAINNYA