Sambut HUT RI Ke-77, Siswa MTsN 5 Bulukumba Antusias Latihan Puisi

Tampak Nurul Azirah, Siswa MTsN 5 Bulukumba Semangat Latihan Baca Puisi Persiapan Lomba Menyambut HUT RI Ke-&& di Halaman Kantor Kecamatan Herlang

Herlang, (Humas Bulukumba) - Siswa MTsN 5 Bulukumba, Nurul Azirah, bersemangat latihan membaca puisi dalam rangka persiapan lomba baca puisi menyambut HUT RI ke-77 di Tanuntung Kecamatan Herlang. Rabu, 10/08/22

Azirah panggilan akrabnya, mengaku dirinya baru pertama kali ini akan mengikuti lomba puisi. Puisi yang akan dibawakannya berjudul 17 Agustus karya A.J. Anwar. Puisi tersebut telah disediakan panitia HUT RI ke-77.

Selain itu, Azirah juga tampak antuasias dalam memahami makna puisi yang akan dibawakannya nanti pada saat lomba. Puisi tersebut bercerita tentang betapa bengisnya para orang jahat, provokator, dan munafik yang ingin menghancurkan negara kesatuan republik Indonesia,

Namun karena kegigihan dan perjuangan para pahlawan nasional  sehingga, negara kesatuan republik Indonesia tetap utuh sampai dinikmati para anak cucu hingga saat ini. Yang tetap harus diingat adalah kita sebagai warga Indonesia harus tetap siap membela negara.

Didampingi guru Bahasa Indonesia Evi Retno C Dewi yang juga sebagai pembimbing mengatakan bahwa, dalam berlatih puisi, Azirah belajar bagaimana mengatur intonasi, mimik wajah, dan menghayati makna kata per kata.

"Ia terus berlatih dengan penuh semangat. Tekadnya berlatih seperti  bara api" tandasnya

Tujuan mengikuti lomba tersebut adalah memeriahkan HUT RI ke-77.Lomba puisi akan dilaksanakan pada Jumat, 12 Agustus 2022 mendatang di halaman Kantor Kecamatan Herlang.

"Saya berusaha untuk menampilkan yang terbaik dan mendoakan Azirah dapat tampil dengan baik dan percaya diri" Harapnya. (Idr/ER)


Daerah LAINNYA