Refleksi Tahun Baru Hijriah, Ponpes Babul Khaer Laksanakan Dzikir dan Doa Bersama

Refleksi Malam Tahun Baru 1444 H di Ponpes Babul Khaer Kalumeme Bulukumba

Kalumeme (Humas Bulukumba) – Tahun baru hijriah bukan sekedar momentum pergantian tahun, Ia juga momen untuk merefleksikan diri agar terus menjadi pribadi yang lebih baik di setiap waktunya. Tidak hanya itu, tahun baru hijriah juga ditandai dengan peristiwa hijrahnya Nabi Muhammad SAW dan umat Islam dari Mekkah ke Madinah.

Umumnya di masyarakat, malam pergantian tahun selalu diisi dengan kegiatan Dzikir dan Doa. Ada yang melakukannya secara besar-besaran di alun-alun kota, di masjid agung kabupaten, Sekedar di rumah bersama keluarga, ada pula yang melirihkan dzikir dan melangitkan doa secara sendiri-sendiri.

Untuk merekam peristiwa monumental pergantian tahun 1 Muharram 1444 Hijriah ini sekaligus ikut merefleksikan diri, Santri Pondok Pesantren Babul Khaer juga menggelar Dzikir dan Doa Bersama pada Jum’at malam, tepatnya 30 Juli 2022. Dzikir dan Doa Bersama ini dilaksanakan di Masjid Taqwa Kompleks Ponpes Babul Khaer Kalumeme. Kegiatan ini melibatkan unsur santri dan santriwati, Pembina dan beberapa Pengurus Ponpes.

Ust. Muammar, S.Pd.I selaku pembina santri yang turut hadir mengungkapkan rasa bahagia sekaligus haru. “Alhamdulllah, kita harus bersyukur karena masih diberi nikmat untuk merasakan momen pergantian tahun baru Islam. Momen untuk mengevaluasi diri. Dan malam ini kita rayakan bersama santri sekaligus berdzikir dan berdoa bersama,” ungkapnya.

Dalam kegiatan Dzikir dan Doa Bersama tersebut, nampak hadir Ust. Abd. Wahab, S.Pd.I, Ust. Hafidz Rahman, S.Pd.I dan Ust. Subehan, S.Pd.I.,M.Pd serta pembina santri dan santriwati. (MY)


Daerah LAINNYA