Peserta Didik Kelas IX MTs Darul Istiqamah Bulukumba Laksanakan Ujian Praktek Penjaskes

Peserta Didik Kelas IX MTs Darul Istiqamah Bulukumba Laksanakan Ujian Praktek Penjaskes

Bulukumba, (Humas Bulukumba) - Dalam rangka memenuhi nilai ujian praktek peserta didik, Madrasah Tsanawiyah Darul Istiqamah Bulukumba melaksanakan ujian praktik mata pelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (Penjaskes) di halaman madrasah, Selasa (02/05/2023).

Kegiatan ujian praktek diikuti seluruh peserta didik kelas IX yang berjumlah 52 peserta didik. Sebanyak 25 orang putra dan 27 orang putri.  Dengan guru bidang Studi Penjaskes Harnawati dan M. Nasir, sebagai pengawas. Ujian praktek Penjaskes dengan materi Bulu Tangkis yaitu melakukan kombinasi pukulan: (Forehand dan  Backhand Tanpa Net), (Forehand dan Backhand Melewati Net),  (Gerakan Servis Panjang, Forehand Panjang, dan Pendek Tanpa Net, dan dilanjutkan Menggunakan Net), (Gerakan Servis Pendek, Forehand Panjang, dan Pendek Tanpa Net, dan Dilanjutkan Menggunakan Net) dan (Gerakan Pukulan Backhand Tanpa Net, Dilanjutkan Menggunakan Net).

M. Nasir pada saat ditemui di tempat mengatakan, kegiatan yang berlangsung dari pukul 07:30 - 09:30 wita tersebut berjalan dengan tertib dan lancar untuk memperoleh nilai praktek kemampuan Penjaskes peserta didik yang telah diajarkan di semester-semester sebelumnya 

“ini Juga sebagai tolak ukur sampai dimana kemampuan peserta didik dalam memahami konsep materi dan menyerap pembelajaran Penjaskes,” jelasnya.

Peserta  didik kelas IX, Farhan mengaku sangat senang dan bersungguh melakukan ujian praktek Penjaskes. “Semoga hasil praktek kami tidak mengecewakan pak,” tutur Farhan.

Kepala MTs Darul Istiqamah Bulukumba, Husniati, mengatakan anak-anakku semoga kalian memperolah nilai yang baik dalam ujian praktek Penjaskes ini karena olahraga juga merupakan hal yang sangat penting dalam menjaga kesehatan peserta didik serta menunjang peningkatan prestasi peserta didik dan semoga seluruh peserta didik kelas IX dapat melaksanakan kegiatan ujian praktek dengan tertib, lancar dan dapat memperoleh nilai yang terbaik. Tuturnya pada saat di temui di kantor MTs. (hnt/ARd)


Daerah LAINNYA